Aktor Dion Wiyoko Syuting Silek Lanyah di Padang Panjang

Aktor Dion Wiyoko Syuting Silek Lanyah di Padang Panjang

Foto: Kominfo

Langgam.id - Desa Wisata Kubu Gadang kedatangan aktor Dion Wiyoko. Kehadirannya untuk program Petualangan Brilian dalam konsep promosi UMKM dan tradisi budaya dari Kompas TV.

"Mereka syuting atraksi Silek Lanyah bersama dengan pemain Silek dari Kubu Gadang," ujar Manejer Usaha Paket Wisata Kubu Gadang, Ririn Kurnia, sebagaimana dilansir dari Kominfo, Sabtu (11/11/2023).

Dikatakan Ririn, ini sudah kali kedua Dion datang ke Kubu Gadang dengan program yang berbeda dan atraksi berbeda pula.

Disebutkannya, saat ini permintaan untuk paket Silek Lanyah sangat tinggi di kalangan fotografer dan juga TV lokal maupun nasional. Potensi ini akan terus ditingkatkan, seiring dengan permintaan yang semakin tinggi.

"Ini akan kita pertahankan dan kita tingkatkan, sehingga Silek Lanyah akan lebih dikenal dan banyak diminati," katanya.

Sementara itu Dion mengatakan dirinya sangat rindu dengan suasana Kubu Gadang.

“Saya rindu dengan suasana desa ini. Terakhir saya ke sini 2019 waktu masih ada Pasar Digital. Keren banget, Desa Wisata Kubu Gadang bisa survive. Mantap!" ucap Dion. (*/Yh)

Baca Juga

Minggu ketiga Juli 2024 ini, sebanyak delapan komoditas pangan di Kota Padang Panjang, Sumatra Barat (Sumbar), turun harga.
Harga dan Kebutuhan Pangan di Kota Padang Relatif Stabil
Sebanyak 65 anggota Paskibraka Padang Panjang berhasil lolos melewati tes yang cukup ketat dan transparan dengan tim penilai
Paskibraka Padang Panjang Ikuti Pemusatan Latihan di Lapangan Bancalaweh
Asysyfa Maisarah, Anak Buruh Tani Asal Limapuluh Kota Merajut Mimpi di UGM
Asysyfa Maisarah, Anak Buruh Tani Asal Limapuluh Kota Merajut Mimpi di UGM
Ketua DPP PPP Bidang Politik dan Pemerintahan, Audy Joinaldy mengantarkan bakal calon legislatif (bacaleg) partainya ke KPU Sumbar
Jelang Pilkada 2024, Audy Joinaldy Mundur dari PPP
Dampak Covid-19 sumbar
OJK Cabut Izin BPR Lubuk Raya Mandiri, Nasabah Diminta Tenang
progres-mencapai-39-persen-pembangunan-gedung-dprd-padang-butuhkan-rp1174-miliar
BPK Temukan Kelebihan Pembayaran Pembangunan Gedung DPRD Padang Senilai Rp.1,7 Miliar