Akibat Hujan Disertai Angin, Pohon Tumbang Timpa Mobil di Depan TPU Tunggul Hitam

Hujan dan angin kencang yang melanda Kota Padang, menyebabkan terjadinya pohon tumbang menimpa mobil, kabel listik dan Telkom.

Anggota TRC PB BPBD Kota Padang telah melaksanakan pengerjaan pohon tumbang di depan TPU Tunggul Hitam. [foto: BPBD Padang]

Langgam.id - Hujan dan angin kencang yang melanda Kota Padang pada Senin (19/6/2024) sekitar pukul 13.30 WIB, menyebabkan terjadinya pohon tumbang menimpa mobil, kabel listik dan Telkom.

Kepala Pelaksanaan BPBD Kota Padang, Hendri Zulviton mengatakan, pohon tumbang tersebut terjadi di depan Taman Pemakaman Umum (TPU) Tunggul Hitam di Kelurahan Air Tawar Timur, Kecamatan Padang Utara.

"Kejadian ini terjadi karena adanya hujan dan angin kencang sehingga menyebabkan terjadinya pohon tumbang menimpa mobil dan menimpa kabel listrik, Telkom," ujar Hendri dalam laporannya.

Hendri menambahkan, bahwa jenis pohon yang tersebut yaitu sawit dengan diameter sekitar 70 cm dan
panjang lebih kurang 10 meter.

Ia menyebutkan bahwa anggota TRC PB BPBD Kota Padang telah melaksanakan pengerjaan pohon tumbang tersebut.

Akibat kejadian ini terang Hendri, taksiran kerugian sekitar Rp 10 juta dan tidak ada korban jiwa. (*/yki)

Baca Juga

Polisi berhasil mengungkap pelaku perampokan seorang nenek bernama Guslina (84)-sebelumnya tertulis 79 tahun, di Kota Padang, Sumatra Barat
Pelaku Perampokan Nenek di Padang Ditangkap: Keponakan, Sempat Dampingi Polisi Olah TKP
Seorang perempuan lanjut usia bernama Guslina (79) dirampok dan mendapat tindakan kekerasan. Peristiwa ini terjadi di kediaman korban
Nenek di Padang Dirampok Saat Ingin Salat Tahajud: Dibekap-Dipukuli, Emas Raib
Mitigasi Banjir di Padang, Sungai Pampangan Dikeruk
Mitigasi Banjir di Padang, Sungai Pampangan Dikeruk
Sejumlah potongan tubuh diduga milik mayat di aliran sungai Batang Anai, Kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat
Kepala dan Kaki Diduga Milik Korban Mutilasi di Padang Pariaman Ditemukan
Kabid Pemberdayaan Koperasi, Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang, Harce Novarina mengatakan bahwa pembentukan Koperasi Merah Putih Padang
Semua Kelurahan di Padang Sudah Bentuk Koperasi Merah Putih
Sapi kurban dari Presiden Prabowo untuk Kota Padang pada Idul Adha 1446 H akan disembelih pada Sabtu (7/6/2025) pagi di Masjid Raudhatul
Sapi Kurban Presiden Prabowo untuk Kota Padang Disembelih di Bungus Pagi Ini