Ahmad Muzani Lelang Sapi untuk Bantu Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar, Laku Rp 500 Juta

Infolanggam- Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Gerindra Ahmad Muzani memiliki cara yang unik untuk membantu korban bencana lahar dingin, banjir bandang dan longsor di Sumbar. Anggota DPR RI itu melelang sapi miliknya dan semua hasil penjualannya akan diberikan kepada korban melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumbar. 

“Alhamdulillah, informasi terakhir yang kami dapat, lelang itu sudah ada pemenangnya seharga Rp500 juta. Dalam waktu dekat akan diberikan kepada korban bencana. Ini kembali adalah bukti bagaimana kader Partai Gerindra begitu peduli terhadap bencana alam di Sumbar,” kata Andre, Jumat (24/5/2024). 

Andre mengatakan, semua kader Gerindra sangat bersimpati, peduli dan berlomba-lomba memberikan bantuan untuk korban bencana alam di Sumbar.

Kata Andre, beberapa hari lalu Sekjen Ahmad Muzani telah mengumumkan akan melelang sapi miliknya. Yang hasilnya seluruhnya akan diserahkan kepada warga yang ditimpa musibah di Sumbar.

“Pak Sekjen mengatakan seluruh hasil lelangnya akan diserahkan untuk Provinsi Sumatra Barat. Dan hasilnya Alhamdulillah mendapatkan respon yang luar biasa. Mendapatkan simpati dan dukungan yang sangat besar dari seluruh Indonesia,” kata Anggota Komisi VI DPR ini. 

Sementara itu, Ahmad Muzani dalam videonya menyatakan, berbagai macam masukan, pandangan dan pikiran disampaikan melalui berbagai media sosial oleh banyak pihak kepadanya. Tentu dia mengucapkan terima kasih atas masukan itu. 

“Sejak kami mengumumkan lelang perdana dengan harga Rp150 juta, berbagai macam akun dari berbagai alamat menyebutkan angka yang diajukan mulai Rp160 juta, 180, 210, 222, 230, 250, 260 juta. Dan terakhir ada yang di angka sangat fantastis di harga Rp500 juta,” kata Wakil Ketua MPR RI ini. 

Ahmad Muzani menyebutkan, yang menawar adalah pemilik akun @kamir4300 yang menuliskan “Bismillah 500 juta #lelangsapiahmadmuzani” di akunnya. “Karena itu dengan ini kami umumkan pemenang lelang adalah pemilik akun @kamir4300 tersebut. Dengan nilai Rp500 juta,” katanya. 

Ahmad Muzani mengucapkan terima kasih kepada pemilik akun ini. Yang telah menawar harga tertinggi. “Dari DM yang kami sampaikan, bahwa yang bersangkutan akan menyerahkan uangnya pada Senin 27 Mei 2024 di Kantor Baznas RI di Jakarta Pusat. Untuk selanjutnya ditransfer ke rekening Baznas Sumbar sebagai bagian dari ikhtiar kita untuk membantu atas berbagai musibah di Sumbar. Terima kasih atas dukungan semua,” ujarnya.

Baca Juga

Komisi VI DPR membentuk Panitia Kerja (Panja) Pengawasan Tata Kelola Kawasan Batam (Panja BP Batam). Wakil Ketua Komisi VI DPR Andre Rosiade
Andre Rosiade Jadi Ketua Panja BP Batam, Buka Posko Aduan Terkait Persoalan Usaha
Calon Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani Blusukan di Pasar Sikabau
Resmi Jadi Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani Kepala Daerah Perempuan Pertama di Sumbar
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menyerahkan satu unit ambulans kepada Yayasan Sumbar Rakyat Madani di halaman Masjid Al Ikhwan
Yayasan Sumbar Rakyat Madani di Padang Terima Bantuan Ambulans dari Andre Rosiade
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade mengunjungi Masjid Quba Kampung Pinang, Kelurahan Lambung Bukit, Kecamatan Pauh, Kota Padang
Andre Rosiade Serahkan Bantuan Rp75 Juta untuk Masjid Quba Kampung Pinang Padang
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade kembali memfasilitasi pembangunan sarana olahraga. Kali ini, ia membantu SLB Kemala Bhayangkari
Difasilitasi Andre Rosiade, BNI Bangun GOR SLB Kemala Bhayangkari di Lintau
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade memfasilitasi pengadaan kamera pengawas atau Smart CCTV untuk Polda Sumatra Barat (Sumbar)
Difasilitasi Andre Rosiade, Polda Sumbar Terima Bantuan Smart CCTV dari BNI