Langgam.id-Seorang remaja bernama Nanang (16) warga Kampung Sipanjang, Nagari Aur Duri Surantiah dilaporkan hilang saat mandi-mandi di kawasan Air Gelaga Timbulun, Nagari Aur Duri Surantih, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat (Sumbar), Jumat (16/4/2021) sekitar pukul 16:00 WIB sore.
Diketahui, korban atas nama Nanang hilang pada Jumat sore sekitar pukul 16.00 WIB tadi. Saat itu korban tiba-tiba hilang terbawah arus ketika sedang asik mandi-mandi bersama 2 orang temannya di Air Gelaga Timbulun.
Kemudian, pencarian korban dilakukan hingga tengah malam. Namun, petugas BPBD gabungan bersama masyarakat kesulitan lantaran arus sungai membesar. Sedangkan keberadaan korban belum diketahui.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Padang Asnedi mengatakan pihaknya sudah mengirimkan tim SAR untuk mencari korban, setelah mendapatkan laporan.
"Ya setelah mendapat laporan, kita dari Basarnas sudah memberangkatkan tim tadi sejak pukul 05:00 WIB, dia dilaporkan mandi-mandi dan debit air naik lalu terseret,"katanya.
Hingga sejak tim berangkat pagi tadi, pihaknya belum ada info bahwa korban Nanang ditemukan. Saat ini tim masih berkerja.
"Kita belum ada info ditemukan, Kami sebelum diinfokan dari BPBD tadi malam, bahwa ada yanf hanyut di Surantiah, kemudian tim turun dari Basarnas," katanya.(Rahmadii/Ela)