Dinas Pariwisata Padang Kembangkan 2 Masjid Jadi Objek Wisata Religi

Dinas Pariwisata Padang Kembangkan 2 Masjid Jadi Objek Wisata Religi

Suasana Masjid Al Hakim di malam hari. (foto: Wista Yuki/langgam.id)

Langgam.id - Dinas Pariwisata Kota Padang berencana mengembangkan wisata religi di kawasan Pantai Padang. Rencana tersebut ditargetkan pada dua masjid yang berada di lokasi destinasi wisata Pantai Padang.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang Arfian mengatakan, dua masjid megah tersebut bisa dikatakan sudah menjadi ikon Kota Padang saat ini. Kedua masjid berada di Jalan Samudera, kawasan Pantai Padang.

"Ada dua ikon di destinasi wisata Pantai Padang yakni Masjid Al Hakim dan Al Mujahidin," katanya di Padang, Rabu (14/4/2021).

Dua ikon masjid tersebut menurutnya banyak dikunjungi oleh masyarakat sekitar maupun wisatawan.

"Kedepannya ini yang coba kita kembangkan bisa didirikan oleh orang pribadi, itu bisa kita kembangkan jadi destinasi wisata religi," ujar Arfian.

Ia mengakui, banyak hal yang perlu dibenahi karena lokasi masjid yang sangat strategis dan indah di tepi pantai.  Tentu pembenahan di sekitar area itu dilakukan yang mungkin menambah minat orang untuk hadir.

Terkait rencana tersebut terang Arfian, pihaknya akan mengkoordinasikan dengan pengurus masjid. "Karena mereka yang memiliki masjid tersebut, bagaimana kita melakukan penataan nantinya," katanya.

Dirinya juga mengimbau kepada masyarakat maupun wisatawan untuk datang ke masjid tersebut. Kota Padang saat ini mempunyai masjid cukup megah yang berada di pantai dan siap menerima kunjungan wisatawan. (Rahmadi/yki)

Baca Juga

Groundbreaking Proyek Flyover Sitinjau Lauik, Menteri PU: Didesain Aman Gempa
Groundbreaking Proyek Flyover Sitinjau Lauik, Menteri PU: Didesain Aman Gempa
Menteri PU Janji Benahi Kawasan Jondul Rawang yang Puluhan Tahun Jadi Langganan Banjir
Menteri PU Janji Benahi Kawasan Jondul Rawang yang Puluhan Tahun Jadi Langganan Banjir
Puluhan Tahun Langganan Banjir, Andre Rosiade Bawa Menteri PU Bereskan Kawasan Jondul Rawang
Puluhan Tahun Langganan Banjir, Andre Rosiade Bawa Menteri PU Bereskan Kawasan Jondul Rawang
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Kepergok Diduga Selingkuh, Camat Padang Selatan Dinonaktifkan
Kepergok Diduga Selingkuh, Camat Padang Selatan Dinonaktifkan
Camat Padang Selatan Diduga Selingkuh dengan ASN, Dipergoki Istri Berduaan di Rumah
Camat Padang Selatan Diduga Selingkuh dengan ASN, Dipergoki Istri Berduaan di Rumah