Cuaca Ekstrem di Tanah Datar, Belasan Rumah Rusak, Pohon Bertumbangan

Cuaca Ekstrem di Tanah Datar, Belasan Rumah Rusak, Pohon Bertumbangan

Sebuah rumah di Tanah Datar rusak akibat ditimpa pohon. (foto: Jurnalis Warga)

Langgam.id - Cuaca ekstrem melanda Kabupaten Tanah Datar dalam dua hari terakhir. Hingga Kamis (1/4/2021), pohon tumbang menutupi jalan, belasan rumah rusak ditimpa pohon di berbagai kecamatan.

Informasi yang dihimpun langgam.id dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanah Datar, sejumlah rumah rusak karena ditimpa pohon tumbang.

Di antaranya terjadi di Nagari Batu Bulek, Kecamatan Lintau Buo Utara, Batipuh Selatan, Kecamatan Limo Kaum, hingga Rambatan.

Kemudian, banyak atap rumah beterbangan di Kecamatan Batipuh Selatan, X Koto, Sungai Tarab, dan Lima Kaum.

Selain menghantam rumah, pohon tumbang juga menutupi ruas jalan. Di antaranya terjadi di Kecamatan Limo Kaum, Pariangan dan Batipuh Selatan.

Kepala Pelaksana BPBD Tanah Datar Thamrin mengatakan, pihaknya masih berjibaku mengatasi pohon tumbang yang terjadi di berbagai daerah di Tanah Datar.

"Tim masih di lapangan untuk mendata. Nanti datanya kita kirim. Namun cuaca ekstrem ini dampaknya terjadi hampir di seluruh kecamatan di Tanah Datar," ujar Thamrin.

Untuk tanggap darurat, menurut Thamrin, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Baznas dan Dinas Sosial.

Bupati Tanah Datar Eka Putra mengimbau warga agar mengantisipasi dampak cuaca ekstrem yang terjadi di Tanah Datar.

"Periksa pohon-pohon yang berpotensi tumbang dan menimpa rumah. Kepada Satgas PB Nagari untuk turun dan mengantisipasi segala kemungkinan bencana. Jika ada bencana segera turun dan koordinasi dengan BPBD Tanah Datar," ujar Eka Putra. (hijrah/yki)

Baca Juga

UIN MY Batusangkar Gelar Art and Culture 6
UIN MY Batusangkar Gelar Art and Culture 6
Debat Pilkada Tanah Datar putaran kedua di Gedung Marajo Dirajo, Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar, diwarnai kericuhan pada
Kericuhan Warnai Debat Pilkada Tanah Datar, Pendukung Terlibat Insiden
Debat Pilkada Tanah Datar, Paslon Saling Sindir Tarkait Infrastruktur
Debat Pilkada Tanah Datar, Paslon Saling Sindir Tarkait Infrastruktur
Dony Oskaria, Putra Tanah Datar Kandidat Wakil Menteri BUMN
Dony Oskaria, Putra Tanah Datar Kandidat Wakil Menteri BUMN
Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Kota Padang pada Senin (15/10/2024) dini hari, menyebabkan dua insiden pohon tumbang di dua
Dua Pohon Tumbang di Padang, Ganggu Akses Jalan dan Rusak Rumah Warga
Sebuah pohon trambesi tumbang di Jalan Anak Air, Kelurahan Batipuh Panjang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, pada Sabtu (12/10/2024)
Hujan Disertai Angin Kencang Landa Padang, Pohon Tumbang Tutup Bahu Jalan