Langgam.id - Akhirnya melalui perjuangan yang meyakinkan, Nuzul Amri E 28 terpilih sebagai Ketua Umum DPD Himpunan Alumni (HA) IPB Sumatra Barat periode 2021-2024 pada pleno ke 4 dari rangkaian kegiatan Musda.
Hal itu terjadi pada Musda HA IPB Sumbar di Hotel Hanna, Painan, Sabtu 13/3/21. Terpilihnya Nuzul Amri ini hampir diusung oleh 12 DPC dari 13 DPC yang hadir. Dan ditambah suara DPP HA IPB dan DPD HA IPB Sumbar.
Dalam Musda tersebut juga terpilih Efrinaldi E 41 sebagai Sekretaris Jenderal dan Sukarli D 28 sebagai Dewan Pengawas.
Dalam sambutan terpilihnya Nuzul Amri menyampaikan bahwa kehadirannya sebagai Ketum lebih karena dukungan dari DPC-DPC di Sumbar dan keinginan untuk mengabdikan diri bagi almamater di Sumbar.
Ke depan banyak program-program aplikatif yang ingin dilaksanakan untuk pengembangan almamater dan pembangunan pertanian, sehingga kehadiran alumni IPB terasa manfaatnya bagi masyarakat di Sumbar.
Terutama terciptanya sinergisitas antara senior dan yunior alumni, kemudian antara HA IPB Sumbar dengan Pemda Provinsi Sumbar dan Pemda kabupaten/kota.
Selain itu terciptanya hubungan yang harmonis antara DPD HA IPB dengan DPP HA IPB, serta berbagai stake holder. Nuzul Amri berharap dukungan semua pihak dalam menjalankan kepengurusan yang diamanahkan kepada dirinya.
Pelaksanaan Musda tersebut, dibuka oleh Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy, dan dihadiri Wakil Bupati Pesisir Selatan Rudi Hardiansyah. Musda yang dilaksanakan sekali 4 tahun tersebut, juga dihadiri Ir. Walneg Jas dari DPP HA IPB. Dalam rangkaian Musda, juga dilaksanakan penanaman pohon di pantai Carocok Painan. (rls)