Langgam.id - Andre Rosiade terus menunjukkan kepeduliannya kepada warga Sumbar. Kali ini Andre memberikan sembako dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) ke kawasan Padang Besi, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang.
Salah seorang penerima BLT, adalah Meza (27) yang menderita lumpuh di kaki. Kini ia dirawat oleh ayahnya, Usman yang terpaksa tidak bekerja lagi akibat pandemi covid-19.
“Alhamdulillah saya tidak sangka bisa dapat bantuan dari Pak Andre. Saat ini saya memang sedang kesulitan. Tidak bisa lagi jadi sopir truk karena pandmei.
Sementara itu, Ketua Forum Nagari Padang Besi, Armaigus Nazar mengatakan, sembako yang diberikan Andre adalah langkah tepat untuk membantu warga yang terdampak pandemi covid-19.
“Program ini sangat dinaanti oleh warga. Semoga bisa terus bergulir di semua titik di Kota Padang," kata Armaigus.
Andre Rosiade menyebut, walaupun lelah berkeliling Sumbar, namun ia senang mendapat sambutan hangat oleh warga. Ia juga berjanji akan terus melakukan aksi tersebut.
“Kami berkeliling di Padang Besi dan menyapa warga-warga yang terus bertahan di tengah wabah ini. Apalagi semakin banyak yang meminta kami terus membagikan sembako di daerah-daerah terdampak," ujarnya.(Adv)