Pangsa Pasar Bagus, Jumlah Kolam Budidaya Perikanan di Pariaman Naik

Pangsa Pasar Bagus, Jumlah Kolam Budidaya Perikanan di Pariaman Naik

Salah satu kolam budidaya perikanan masyarakat. (foto: Info Publik)

Langgam.id - Kepala Bidang Perikanan Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Kota Pariaman Cithra Adirur Bahri mengatakan, bahwa perkembangan budidaya perikanan air tawar di Kota Pariaman saat ini menggembirakan.

Saat ini terangnya, di Kota Pariaman ada 760 unit kolam budidaya perikanan, pada tahun sebelumnya hanya 600 unit.  Cukup positifnya perkembangan budidaya perikanan air tawar ini karena ditunjang pangsa pasar yang bagus.

"Dari 760 unit kolam itu terdiri dari budaya perikanan dengan terpal 10 unit, jaring apung laut 10 unit dan 686 kolam air tenang," katanya, Senin (1/3/2021).

Baca juga: DPRD Sumbar Pastikan Usut Persoalan Insentif Nakes di RSUD Pariaman

Ia menambahkan, bahwa ada beragam jenis ikan untuk budidaya perikanan yang diusahakan masyarakat, seperti, lele, gurami dan ikan nila.

"Jenis tersebut sangat digemari untuk konsumsi rumahan maupun untuk dijadikan olahan di rumah makan yang ada di Kota Pariaman," ujarnya.

Selain itu ungkapnya, untuk jenis lele, selain di konsumsi untuk lauk pauk sehari-hari, masyarakat juga mengolah ikan tersebut untuk dijadikan komuditas olahan. Seperti lele asap, keripik lele, serundeng lele dan bakso lele.

Ia mengharapkan, pembudidaya perikanan air tawar bisa jeli memperhatikan perubahan iklim dan suhu air kolam serta mutu pakan ikan. Dengan begitu diharapkan bisa menghasilkan panen yang maksimal. (*/yki)

Baca Juga

Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kelas I B Pariaman, Dedi Kuswara melantik Yogi Firman sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman masa jabatan.
Yogi Firman Resmi Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman
Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia mengingatkan kepada pimpinan OPD dan seluruh ASN untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024.
Pj Wako Pariaman Tegaskan ASN Harus Netral dalam Pilkada 2024
Atlet sepatu roda Sumbar asal Kota Pariaman meraih dua medali pada ajang PON XXI Aceh-Sumut 2024. Medali yang diraih yaitu 1 perak
Atlet Sepatu Roda Sumbar Asal Pariaman Sabet 2 Medali PON Aceh-Sumut 2024
Sebanyak 20 formasi PPPK Kota Padang Panjang tidak terisi. Sementara itu ada 48 formasi PPPK yang dibuka oleh Pemko Padang Panjang.
1.491 Kuota Formasi PPPK Kota Pariaman 2024 Disetujui Pusat
Partai Gerindra Usung Mantan Sekda Yota Balad dan Mulyadi Maju pada Pilkada Pariaman
Partai Gerindra Usung Mantan Sekda Yota Balad dan Mulyadi Maju pada Pilkada Pariaman
Yota Balad melepaskan jabatannya sebagai Sekda Pariaman. Hal ini akan maju dalam proses kontestasi Pilkada Pariaman di November
Maju Pilkada 2024, Yota Balad Lepas Jabatan Sekda Pariaman