Langgam.id - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) melaporkan penambahan kasus positif di daerah itu sebanyak 13 kasus. Sementara pasien sembuh dilaporkan lebih sedikit dibanding kasus baru.
"13 orang positif, 10 orang sembuh," kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Pasaman Barat, Gina Alecia, Rabu (13/1/2021).
Gina mengatakan, dari 13 pasien baru itu terdapat anak berusia 1 tahun 3 bulan. Selain itu juga ada pasien berusia 4 dan 8 tahun.
Para pasien baru itu kini menjalani perawatan di RSUD Pasaman Barat, RS Ibnu Sina dan Diklat BKPSDM Talu. Penambahan kasus itu membuat total kasus di Sumbar menjadi 462 kasus.
"(Total) sembuh 404, meninggal 29 dan karantina atau dirawat 29 orang," ungkapnya.
"Mari kita bekerjasama dalam menghambat laju penularan covid-19 ini dengan selalu bersikap kooperatif serta selalu bersikap tenang," imbuhnya. (*ABW)