Jenazah Kopilot Sriwijaya SJ-182 Asal Pesisir Selatan Berhasil Ditemukan

Langgam.id - Salah seorang korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air PK-CLC, SJ-182, asal Pesisir Selatan, Sumatra Barat, Fadli Satrianto, berhasil ditemukan. Hal itu dipastikan berdasarkan identifikasi Tim Disaster Victim Investigation (DVI) kemarin.

Fadli merupakan kopilot pesawat naas tujuan Jakarta-Pontianak tersebut. Ia teridentifikasi berdasarkan hasil analisis sidik jari bersama dua jenazah lainnya kemarin, yakni Hasanah, dan Ashabul Yamin.

Sehingga sudah 4 korban Sriwijaya yang berhasi diidentifikasi setelah tim DVI. Sebelumnya sudah ada pramugara Sriwijaya Air, Okky Bisma juga berhasil diidentifikasi melalui sidik jari KTP elektronik.

“Pada hari ini tim dapat mengidentifikasi tiga korban. Pertama korban atas nama Fadli Satrianto, kedua atas nama Hasanah, ketiga atas nama Ashabul Yamin,” papar Kepala Biro Penmas Polri Brigjen Rusdi Hartono dalam konferensi pers, Selasa (12/1/2021).

Fadly yang ikut menjadi korban pesawat naas itu, berasal dari Kecamatan Batang Kapas, Kabupaten Pesisir Selatan.

Fadly Satrianto merupakan anak dari tokoh masyarakat Pesisir Selatan, bernama Sumarzen Marzuki yang juga merupakan Ketua Gebu Minang Jawa Timur masa bakti 2019-2024.

"Atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, saya ucapkan turut berduka cita, prihatin atas kejadian jatuhnya pesawat Sriwijaya Air," kata Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni, beberapa waktu lalu.

Untuk itu, ia mengimbau masyarakat Pesisir Selatan, mendoakan yang terbaik untuk semua korban dan semoga ada keajaiban dari Allah SWT kepada mereka.

"Duka keluarga korban, adalah duka kita semua, kepada keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan ketabahan dan kekuatan atas musibah ini," ucapnya.

Sebagai informasi, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak hilang kontak pada Sabtu (9/1) pukul 14.40 WIB dan jatuh di perairan Kepulauan Seribu di antara Pulau Lancang dan Pulau Laki.

Pesawat jenis Boeing 737-500 itu hilang kontak pada posisi 11 nautical mile di utara Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang setelah melewati ketinggian 11.000 kaki dan pada saat menambah ketinggian di 13.000 kaki. (Osh)

Baca Juga

Afwan
Jenazah Pilot Sriwijaya Berdarah Minang Teridentifikasi, Dimakamkan di Bogor
Jenazah Angga Korban Sriwijaya Air Dibawa ke Padang, Warga Datang Berbelasungkawa
Jenazah Angga Korban Sriwijaya Air Dibawa ke Padang, Warga Datang Berbelasungkawa
Angga Fernanda Afriyon, salah satu penumpang pesawat Sriwijaya Air yang terjatuh di Padang. (Foto: Istimewa)
Jenazah Angga Fernanda Korban Sriwijaya Air Teridentifikasi, Akan Dibawa ke Padang
2 Jenazah Korban Sriwijaya SJ 182 Asal Sumbar Diserahkan ke Keluarga
2 Jenazah Korban Sriwijaya SJ 182 Asal Sumbar Diserahkan ke Keluarga
Angga Fernanda Afriyon, salah satu penumpang pesawat Sriwijaya Air yang terjatuh di Padang. (Foto: Istimewa)
Keluarga Belum Pastikan Sertifikat yang Ditemukan Basarnas Milik Angga Fernanda
Ilustrasi pesawat jatuh. (Pixabay.com), korban sriwijaya
Sriwijaya Janji Prioritaskan Hak Keluarga dan Penumpang Korban SJ 182