Longsor di Agam Sempat Putus Akses Jalan Alternatif Panta-Bukittinggi

Kondisi longsor dan pohon tumbang yang menutup badan jalan alternatif dari Agam ke Bukittinggi. (Foto: Dok.BPBD Agam)

Kondisi longsor dan pohon tumbang yang menutup badan jalan alternatif dari Agam ke Bukittinggi. (Foto: Dok.BPBD Agam)

Langgam.id - Bencana tanah longsor juga menerjang wilayah Kabupaten Agam, Sumatra Barat (Sumbar), Selasa (12/1/2021). Akibatnya, akses transportasi di jalur alternatif Agam menuju Kota Bukittinggi tersendat.

Bencana alam yang dipicu hujan deras ini terjadi di kawasan Jalan Panta, Nagari Panta Pauh, Kecamatan Matur, Kabupaten Agam yang tembusnya ke Ngarai, Kota Bukittinggi.

Tebing setinggi 4 meter dilaporkan terban hingga menutup badan jalan sepanjang 3 meter. Beruntung, peristiwa ini tidak menelan korban jiwa. Material longsor juga menumbangkan sebatang pohon yang membentang ke tengah jalan.

"Material longsor berupa tanah dan pohon kayu sempat memutus akses transportasi beberapa jam dan kini sudah normal," kata Kabib Kedaruratan dan Logistik BPBD Agam, Syafrizal kepada wartawan.

Baca juga:

Menurutnya, jalan tersebut merupakan jalur alternatif cepat dari Matur menuju Bukittinggi. Sehingga ditangani cepat agar transportasi kembali lancar.

Meski sudah bisa dilewati, para pengendara diminta tetap berhati-hati. Sebab, beberaap titik yang berpotensi longsor masih di ada di ruas tersebut. Apalagi, kondisi jalan masih licin usai diterjang longsor. (*/ICA)

 

Baca Juga

Bantuan Kementan senilai Rp10 miliar untuk ratusan hektare lahan pertanian di Nagari Bukik Batabuah, Kecamatan Canduang, Kabupaten Agam
Bantuan Kementan Rp10 M Cair, Perbaikan Lahan Rusak di Bukik Batabuah Agam Mulai Dikerjakan
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Agam menggelar bazar pangan murah. Kegiatan ini untuk menstabilkan harga pangan dan menekan
Stabilkan Harga Pangan, Pemkab Agam Gelar Bazar Pangan Murah
Jalan penghubung vital antara Nagari Tanjuang Barulak dengan tiga jorong di Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat, kini
Jalan Penghubung Tiga Jorong di Batipuh Rusak Parah, Ekonomi Warga Terhambat
Muhammadiyah Sumbar Bersatu Dukung Guspardi dan Yogi di Pilkada Agam
Muhammadiyah Sumbar Bersatu Dukung Guspardi dan Yogi di Pilkada Agam
KPU Agam melaksanakan pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Agam periode 2025-2030 pada Pilkada
Pilkada Agam: Guspardi–Yogi 1, Benni–Muhammad Iqbal 2, Andri–Martias 3, Irwan–Asra 4
Muhammadiyah Agam Dukung Guspardi Gaus dan Yogi Yolanda di Pilbup Agam 2024
Muhammadiyah Agam Dukung Guspardi Gaus dan Yogi Yolanda di Pilbup Agam 2024