Andre Rosiade Ungkap Progres Pengadaan Vaksin Covid-19 dengan 7 Produsen

Andre Rosiade Ungkap Progres Pengadaan Vaksin Covid-19 dengan 7 Produsen

Andre Rosiade, Jubir BPN Prabowo-Sandi (Sumber Foto: Facebook Andre Rosiade)

Langgam.id - Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menyebut, saat ini pemerintah RI tengah bersiap untuk pengadaan vaksin covid-19 dengan melakukan negoisasi dengan 7 produsen.

"Menurut informasi dari Ketua Bio Farma, saat ini Kementerian Kesehatan telah mengeluarkan keputusan untuk membeli 7 vaksin. Saat ini negoisasi terus dilakukan karena setiap produsen punya keterbatasan kuota," kata Andre, Selasa (29/12/2020).

Ia menyebut, dari 7 vaksin yang akan dibeli Indonesia, 2 di antaranya berasal dari China, dan sisanya vaksin dari Eropa, Amerika, dan lain-lain. "Jadi sekarang dalam tahap negoisasi antara Bio Farma dengan produsen-produsen itu. Yang berhasil baru Sinovac, selebihnya masih negoisasi" jelasnya.

Menurutnya, apa yang sudah tersedia saat ini patut untuk disyukuri dan tidak perlu lagi untuk saling menyalahkan. "Saatnya kita bersatu dan terus bekerja keras. Harapan kita pemerintah bisa segera memberikan solusi yang terbaik. Kita di Komisi VI mendukung penuh langkah pemerintah," terangnya.(*/Ela)

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menyalurkan berbagai bantuan kepada masyarakat Sumatra Barat (Sumbar) pada Sabtu (26/4/2025).
Salurkan Bantuan di Mata Air Padang, Andre Rosiade Komit Selesaikan Masalah Banjir Rawang
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Pemerintah Presiden Prabowo yang baru beberapa bulan sudah mampu mewujudkan swasebada pangan. Dimana dalam enam
Enam Bulan Prabowo Jadi Presiden, Andre Rosiade: Alhamdulillah, Indonesia Surplus Beras
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menduga banjir parah yang merendam kawasan Jabodetabek khususnya daerah Bekasi baru-baru ini
Diduga Sebabkan Banjir di Bekasi, Andre Rosiade Minta PJT II Berikan Data Aset yang Disewakan
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan klub Liga Thailand, True Bangkok United.
Sukses Tampilkan Kualitasnya, Andre: Arhan Perpanjang Kontrak dengan True Bangkok United
Diduga dicuranginya Semen Padang FC pada laga melawan PSIS Semearang 17 April 2025 lalu, tak membuat manajemen tinggal diam. Penasihat tim
Semen Padang FC Sering Dirugikan, Andre Rosiade Minta LIB Pakai Wasit Asing Khusus Zona Degradasi