Polresta Padang Amankan 12 Sepeda Motor dalam Razia Balap Liar

Polresta Padang Amankan 12 Sepeda Motor dalam Razia Balap Liar

Ilustrasi - knalpot bising sepeda motor. (Foto: Pexels/pixabay.com)

Langgam.id - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Padang mengamankan 12 sepeda motor dalam razia balap liar yang digelar pada Minggu (27/2/8/2020) dini hari. Polresta juga meningkatkan pengawasan protokol kesehatan jelang pergantian tahun.

Kapolresta Padang AKBP Imran Amir mengatakan, pada razia tersebut, Polresta menurunkan ratusan personel. Pencegahan balap liar, menurutnya, merupakan salah satu upaya menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di tengah masyarakat.

Kegiatan yang digelar pada Minggu tersebut, dimulai pada pukul 00.00 WIB hingga pukul 03.00 WIB. Petugas menyisir sejumlah lokasi yang dianggap rawan untuk balap liar. Saat berada di Jalan Khatib Sulaiman, personel Polresta Padang merazia sepeda motor yang terlibat balap liar.

“Balap liar yang meresahkan masyarakat. Ada 12 unit sepeda motor yang diamankan,” kata Kapolresta Padang AKBP Imran Amir, sebagaimana dirilis situs resmi Polri.

Menurutna, belasan sepeda motor tersebut kemudian dibawa ke mako Polresta Padang karena menggunakan knalpot racing dan tidak dilengkapi dengan surat-surat kendaraan.

Kapolresta mengatakan, selain menindak sejumlah sepeda motor yang terlibat balap liar, petugas juga mengimbau kepada remaja yang terlihat tengah duduk dan berkumpul di pinggir jalan, agar pulang ke rumah masing-masing.

“Kami ingatkan kepada masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan maupun penyebaran virus corona (Covid-19),” katanya.

Polisi juga menggelar patroli di sejumlah jalan utama di Kota Padang, seperti jalan Veteran, jalan S. Parman, jalan Ahmad Yani, dan lainnya. Menurut Kapolresta, pihaknya terus memperketat pengawasan protokol kesehatan di wilayah hukumnya jelang libur akhir tahun berakhir. (*/SS)

Baca Juga

Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang meringkus seorang pria berinisial H (39) spesialis pencurian pembobol rumah dengan target perhiasan
Beraksi di Belasan TKP, Pelaku Pembobolan Rumah Diringkus Polresta Padang
Seorang pria bernama Riki Rahma Doni alias Fatur (31) ditangkap oleh Polresta Padang pada Senin (14/10/2024) sekitar pukul 12.00 WIB.
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian di Gudang Fuji Film Padang, Kerugian Capai Rp30 Juta
Perhimpunan Dokter Forensik dan Medikolegal Indonesia (PDFMI) mengungkapkan hasil ekshumasi jenazah Afif Maulana pada Rabu (25/9/2024)
LBH Padang Minta PDFMI dan Polisi Berikan Hasil Lengkap Laporan Ekshumasi Afif Maulana
Polresta Padang Siagakan 613 Personel Amankan Pilkada Padang 2024
Polresta Padang Siagakan 613 Personel Amankan Pilkada Padang 2024
Satresnarkoba Polresta Padang menangkap tiga anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Mentawai pada Jumat (20/9/2024) sekitar pukul 01.00 WIB dalam
Diduga Memakai Sabu, Tiga Anggota DPRD Mentawai Ditangkap Polisi
Jumlah Permohonan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polresta Padang mengalami lonjakan tajam usai pelaksanaan Operasi Patuh Singgalang 2024
Pasca Operasi Patuh Singgalang 2024, Permohonan SIM di Padang Meningkat