Ringankan Beban Warga Saat Pendemi, Andre Rosiade Bantu Tukang Urut di Padang

Ringankan Beban Warga Saat Pendemi, Andre Rosiade Bantu Tukang Urut di Padang

warga terima bantuan sembako dari Andre Rosiade (dok.ist)

Langgam.id- Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade kembali membantu warga yang terdampak pandemi covid-19. Kali ini ia menyerahkan bantuan pada salah satu tukang urut yang ada di Jalan Padang, Kelurahan Surau Gadang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang.

Andre yang juga anggota Komisi VI DPR RI ini menyerahkan bantuan melalui Gerindra Sumbar kepada Syadriani (63). Selama pandemi covid-19, ia mengaku kesulitan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Terlebih ia harus menghidupi ibu, anaknya, dan 3 orang cucu.

“Waktu virus corona datang, kami susah makan. Tidak ada yang mau diuru, semua takut. Pernah 2 bulan tidak ada yang panggil, kalaupun ada bisa sekali seminggu,” kata Syadriani.

Ayu, salah satu tetangga Syadriani mengatakan, kehidupan di lingkungan tersebut lebih kurang sama. Terlebih 6 bulan terakhir banyak warga yang kesulitan untuk memenuhi kebutuhkan sehari-hari.

"Kami banyak yang kekurangan dan kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari. Saya sering dengar pak Andre Rosiade dan Gerindra sering membantu, makanya memberikan informasi,” katanya.

Bantuan berupa sembako dan uang tunai diberikan langsung oleh pengurus Gerindra yang terdiri dari Wakil Ketua DPD Gerindra Sumbar Nuhaida bersama Alwis Ray (wakil sekretaris), Rina Shitya (wakil sekretaris) dan Zulkifli (wakil bendahara).

“Kami antarkan langsung bantuan dari Pak Andre kepada Syadriani,” kata Nurhaida yang juga sekretais PIRA (Perempuan Indonesia Raya) Sumbar itu.

Andre Rosiade mengaku prihatin dengan Syadriani. Di usia senjanya ia harus menghidupi seorang ibu yang sudah pikun, anak beserta tiga orang cucunya. Ketua harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) itu berharap, meski bantuannya tak seberapa namun bisa membantu mencukupi kebutuhan sehari-hari.

Syadriani mengaku sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan Andre. “Terima kasih Pak Andre Rosiade sudah membantu kami. Ini sangat bermanfaat untuk saya. Kami doakan pak Andre sehat selalu,” katanya.(Adv)

Baca Juga

Angota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Andre Rosiade meyakini rencana presiden terpilih Prabowo Subianto untuk menyatukan partai politik
Andre Rosiade: Sejak Awal Prabowo Ingin Menyatukan Parpol Jika Menang Pilpres 2024 
Anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra,Andre Rosiade mengucapkan selamat kepada Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran
Andre Rosiade: Prabowo Subianto Menyatakan Siap Membangun Sumbar
Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar, Andre Rosiade memastikan Gerindra akan memprioritaskan kadernya maju dalam Pilkada serentak November 2024.
Andre Rosiade Pastikan Gerindra Usung Kader Sendiri di Pilkada 2024
Ketua DPD Partai Gerindra Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade bersyukur dengan hasil survei yang dirilis Polstra Research & Consulting, Rabu
Ketua DPD Gerindra Sumbar: Pelantikan Prabowo-Gibran 20 Oktober 2024
Anggota DPR RI asal Sumbar, Andre Rosiade kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban terdampak banjir di Kabupaten Pesisir Selatan
Korban Terdampak Banjir di Lengayang Pessel Terima Bantuan Sembako dari Andre Rosiade
Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra H Andre Rosiade sangat bersyukur dengan telah ditetapkannya Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka
Andre Rosiade Puji Kolaborasi Prabowo dan Raja Yordania Salurkan Bantuan Kemanusiaan Indonesia ke Gaza via Udara