6 Nama Lulus Seleksi Administrasi Calon Dewas Perumda PSM Padang

Trans Padang

Trans Padang adalah salah satu unit bisnis yang dikelola Perumda Padang Mandiri Sejahtera. (Foto: Irwanda Saputra/Langgam.id)

Langgam.id – Panitia Seleksi Calon Anggota Dewan Pengawas (Dewas) Perusahaan Umum Daerah Padang Sejahtera Mandiri (Perumda PSM) periode 2020-2024 meluluskan enam nama untuk mengikuti seleksi lanjutan guna mencari dua nama yang akan ditetapkan sebagai Anggota Dewas Perumda PSM periode 2020-2024.

Ketua Panitia Seleksi Amasrul mengatakan sejak diumumkan secara terbuka pada 2 Desember lalu, sebanyak tujuh nama mengikuti seleksi administrasi dan 6 orang di antaranya dinyatakan lulus seleksi.

“Kepada peserta yang dinyatakan lulus diharapkan kehadirannya untuk mengikuti Psikotes pada Sabtu, 12 Desember pukul 8.00 WIB di ruang pertemuan Abu Bakar Ja’ar Balaikota Padang,” katanya, dikutip Sabtu (12/12/2020).

Panitia seleksi bakal melakukan seleksi lanjutan terhadap enam nama yang dinyatakan lulus itu, untuk kemudian menetapkan dua nama menjadi Anggota Dewan Pengawas Perumda PSM.

Adapun, enam nama yang dinyatakan lulus seleksi administrasi itu antara lain Endrizal, SE. M.Si, Mahyudin, S.Ag, Mirza A Malik, SE. MM, Novalino, SE. MM, Wenni Lestari, SP. MM, Dr. Zulherman, ST. M.Sc, dan satu nama lainnya tidak lulus yakni Ir Mafriyal, M.Si.

Perumda PSM adalah perusahaan daerah milik Pemko Padang yang dibentuk berdasarkan Perda Nomor 10 Tahun 2014 tentang Pembentukan Perumda Padang Sejahtera Mandiri. Perusahaan umum daerah ini bergerak di bidang perdagangan, pengelolaan parkir, dan pengelolaan angkutan Trans Padang. (*/HFS)

Baca Juga

Pemko Padang meminta pembangunan 200 sumur bor dan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) kepada Kementerian Pekerjaan Umum (PU).
Pemko Padang Minta Kementerian PU Bangun 200 Sumur Bor dan SPAM Guna Atasi Krisis Air
Penguatan Layanan Kesehatan Pascabencana, Komisi IX DPR Kunjungi RSUD Rasidin Padang
Penguatan Layanan Kesehatan Pascabencana, Komisi IX DPR Kunjungi RSUD Rasidin Padang
Pemko Padang akan melanjutkan kembali pembangunan trotoar di Pantai Padang pada 2026 ini. Penataan kawasan Pantai Padang ini masuk
Pembangunan dan Perbaikan Trotoar di Pantai Padang Dilanjutkan Tahun Ini
Pemko Padang sedang menyiapkan hunian tetap (huntap) di kawasan Simpang Haru. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)
Pemko Padang Bakal Bangun 45 Unit Huntap di Simpang Haru
3.100 Ha Sawah Terdampak Kekeringan di Padang, Wako Lapor Minta Bantuan Pusat
3.100 Ha Sawah Terdampak Kekeringan di Padang, Wako Lapor Minta Bantuan Pusat
Pemko Padang Lakukan Sosialisasi Sinkronisasi Pokir 2027
Pemko Padang Lakukan Sosialisasi Sinkronisasi Pokir 2027