Pastikan Kenyamanan Pemudik, Polres Dharmasraya Periksa Urine Sopir Bus dan Travel

Pastikan Kenyamanan Pemudik, Polres Dharmasraya Periksa Urine Sopir Bus dan Travel

Polres Dharmasraya melakukan pemeriksaan tes urine sopir bus dan travel yang melintas di jalan lintas Sumatra kawasan Dharmasraya (ist)

Langgam.id - Jajaran Polres Dharmasraya melakukan pemeriksaan urine kepada sejumlah sopir bus dan travel yang melintas di jalur lintas Sumatra di wilayah Kabupaten Dharmasraya, Sumatra Barat (Sumbar), Minggu (2/6/2019).

Setidaknya, 50 orang sopir bus dan travel mendapatkan pemeriksaan urine oleh Polres Dharmasraya. Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan para sopir dalam keadaan sehat tanpa pengaruh miras, apalagi narkoba. Ini demi kelancaran mudik dan keselamatan penumpang jalur transportasi darat.

"Kami laksanakan tes urine untuk para sopir di pos pengamanan ruang terbuka hijau (RTH) Pulau Punjung. Tidak ada yang terbukti satu pun dari 50 orang sopir yang kami periksa. Mereka negatif narkoba," kata apolres Dharmasraya AKBP Imran Amir kepada langgam.id, Minggu (2/6/2019) malam.

Imran Amir mengatakan, hasil negatif para sopir bus dan travel setidaknya memberikan rasa aman dan nyaman bagi penumpang. Sehingga, para pemudik dapat selamat sampai ke tujuan untuk merayakan hari Lebaran bersama keluarga tercinta.

"Petugas juga mendapat apresiasi dari para penumpang. Seluruh penumpang yang akan melaksanakan mudik sangat mendukung program yang kami ini," terang Kapolres.

Menurut AKBP Imran Amir, kegiatan tes urine untuk sopir bus dan travel ini akan terus dilakukan secara bertahap. Hal ini tak lain untuk melayani masyarakat.

"Kami akan tindak tegas pelaku penyalahgunaan narkoba. Apalagi sampai merugikan orang lain (penumpang bagi sopir)," katanya. (Irwanda/RC)

Baca Juga

Dua personel Polres Dharmasraya diberhentikan karena terbukti melanggara kode etik profesi Polri. Upacara Pemberhentian Tidak Dengan Hormat
Dua Polisi di Dharmasraya Dipecat Tidak Hormat Gegara Bolos Kerja
Satresnarkoba Polres Dharmasraya berhasil meringkus seorang pengedar narkotika jenis sabu berinisial HP (41) pada Rabu (3/4/2024) sekitar
Edarkan Sabu, Seorang Warga Dharmasraya Ditangkap Polisi
Polres Dharmasraya melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat "Ketupat Singgalang 2024" dalam rangka pengamanan Idul Fitri
Polres Dharmasraya Kerahkan 210 Personel Amankan Lebaran 2024
Kapolres Dharmasraya Berganti, AKBP Bagus Ikhwan Siap Bersinergi
Kapolres Dharmasraya Berganti, AKBP Bagus Ikhwan Siap Bersinergi
Kapolres Dharmasraya Resmikan Jalan Mako Polres dengan Nama Tantya Sudirajaty
Kapolres Dharmasraya Resmikan Jalan Mako Polres dengan Nama Tantya Sudirajaty
Forkopimda Dharmasraya Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Taratak Tinggi
Forkopimda Dharmasraya Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Taratak Tinggi