Langgam.id - Total kasus Covid-19 di Sumatra Barat sudah mencapai 13.375 orang pada Selasa (27/10/2020). Pada hari tersebut, kasus positif bertambah sebanyak 316 orang.
.
Baca Juga: Jelang Libur Panjang, Kasus Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 316 Orang
Selain tambahan positif, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar Jasman Rizal merilis, pasien sembuh bertambah 501 orang. "Sehingga total sembuh 8.108 orang (60,6%)," katanya, di situs resmi Pemprov Sumbar, Selasa malam.
.
Baca Juga: Pasien Sembuh Covid-19 di Sumbar Jadi 8.108 Orang
Jumlah pasien positif yang meninggal dunia juga bertambah 5 orang sehingga total meninggal 249 orang (1,9%). Di luar itu, 514 orang masih menjalani perawatan di berbagai rumah sakit dan sisanya isolasi. "Isolasi mandiri 4.049 orang (30,4%). Isolasi Provinsi 240 orang (1,8%). Isolasi Kab/ Kota 215 orang (1,6%)," tuturnya.
Berikut rincian persentase positif, meninggal dan sembuh per Kabupaten Kota, kondisi Selasa 27 Oktober 2020:
.
1. Kota Sawahlunto
Total kasus 165 orang
Meninggal 3 orang (1,8%)
Sembuh 142 orang (86,1%)
.
2. Kab. Pasaman Barat
Total kasus 146 orang
Meninggal 9 orang (6,2%)
Sembuh 114 orang (78,1%)
3. Kota Solok
Total kasus 239 orang
Meninggal 4 orang (1,7%)
Sembuh 186 orang (77,8%)
.
4. Kota Bukittinggi
Total kasus 627 orang
Meninggal 11 orang (1,8%)
Sembuh 476 orang (75,9%)
.
5. Kab. Agam
Total kasus 1.109 orang
Meninggal 17 orang (1,5%)
Sembuh 815 orang (73,5%)
6. Kota Padang Panjang
Total kasus 289 orang
Meninggal 2 orang (0,5%)
Sembuh 212 orang (73,4%)
.
7. Kota Pariaman
Total kasus 338 orang
Meninggal 10 orang (2,96%)
Sembuh 247 orang (73,1%)
.
8. Kab. Dharmasraya
Total kasus 172 orang
Meninggal 3 orang (1,7%)
Sembuh 124 orang (72,1%)
9. Kab. Sijunjung
Total kasus 321 orang
Meninggal 7 orang (2,2%)
Sembuh 225 orang (70,1%)
.
10. Kab. Limapuluh Kota
Total kasus 184 orang
Meninggal 9 orang (4,9%)
Sembuh 124 orang (67,4%)
.
11. Kab. Padang Pariaman
Total kasus 519 orang
Meninggal 16 orang (3,1%)
Sembuh 344 orang (66,3%)
12. Kab. Pesisir Selatan
Total kasus 435 orang
Meninggal 13 orang (2,99%)
Sembuh 287 orang (65,98%)
.
13. Kab. Kep. Mentawai
Total kasus 89 orang
Meninggal 0 orang (0%)
Sembuh 58 orang (65,2%)
.
14. Kab. Tanah Datar
Total kasus 371 orang
Meninggal 11 orang (2,96%)
Sembuh 239 orang (64,4%)
15. Kab. Solok
Total kasus 264 orang
Meninggal 7 orang (2,7%)
Sembuh 163 orang (61,7%)
16. Kota Padang
Total kasus 7.554 orang
Meninggal 122 orang (1,6%)
Sembuh 4.124 orang (54,6%)
17. Kota Payakumbuh
Total kasus 328 orang
Meninggal 2 orang (0,6%)
Sembuh 156 orang (47,6%)
18. Kab. Solok Selatan
Total kasus 107 orang
Meninggal 0 orang (0%)
Sembuh 40 orang (37,4%)
19. Kab. Pasaman
Total kasus 118 orang
Meninggal 3 orang (2,5%)
Sembuh 32 orang (27,1%)
Sementara, pembagian zona risiko penyebaran Covid-19 di Sumbar adalah sebagai berikut:
Zona Oranye (Zona Resiko Sedang, 17 daerah)
1. Kota Padang
2. Kota Bukittinggi
3. Kota Padang Panjang
4. Kota Payakumbuh
5. Kota Solok
6. Kota Sawahlunto
7. Kota Pariaman
8. Kabupaten Pasaman
9. Kabupaten Padang Pariaman
10. Kabupaten Agam
11. Kabupaten Limapuluh Kota
12. Kabupaten Solok
13. Kabupaten Tanah Datar
14. Kabupaten Sijunjuang
15. Kabupaten Pesisir Selatan
16. Kabupaten Pasaman Barat
17. Kabupaten Dharmasraya
Zona Kuning (Zona Resiko Rendah, 2 daerah)
1. Kabupaten Kepulauan Mentawai
2. Kabupaten Solok Selatan
Jasman mengimbau agar masyarakat tetap menjaga kesehatan. "Marilah kita konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah," kata Kepala Dinas Kominfo Sumbar itu. (*/SS)