DataLanggam - Sejumlah literatur mencatat tanggal 11 Februari dalam sejarah Sumatra Barat. Pada tanggal tersebut, terjadi peristiwa yang bertempat atau terkait dengan Sumbar di masa lalu. Berikut catatan sejarah itu:
11 Februari 1911: Roehana Koeddoes (Ruhana Kuddus) mendirikan perkumpulam "Kerajinan Amai Setia" di Koto Gadang, Agam untuk memajukan pendidikan, keterampilan dan memberdayakan perempuan. Roehana, kakak Sutan Sjahrir tersebut, diangkat jadi pahlawan nasional pada 2019.
.
Fitriyanti dalam "Rohana Kuddus: Wartawan Perempuan Pertama Indonesia" (2005) hlm 77
11 Februari 1958: Pemerintahan Kabinet Djuanda menolak ultimatum dari Ketua Dewan Banteng Letkol Ahmad Husein di Padang pada 10 Februari 1958. Pemerintah juga memberhentikan Letkol Ahmad Husein, Kolonel Zulkifli Lubis, Kolonel Dahlan Djambek dan Kolonel Simbolon.
.
Sumber: Dr. Brigjen (Purn) Saafroedin Bahar dalam "Etnik, Elite dan Integrasi Nasional: Minangkabau 1945-1984" (2018), hlm 226.