Pilrek Unand: Munzir Busniah Ajak Semangat Membangun Unand Ditumbuhkan

Pilrek Unand: Munzir Busniah Ajak Semangat Membangun Unand Ditumbuhkan

Calon Rektor Unand Munzir Busniah menyampaikan visi dan misi dalam rapat senat terbuka di Convention Hall Unand, Selasa (14/5). (Heri Sikumbang)

Langgam.id—Dekan Fakultas Pertanian Unand ini maju sebagai calon dalam pemilihan rektor Unand periode 2019-2023.

Menurutnya, saat ini semangat untuk membangun Unand itu sudah rendah, sehingga kampus terbesar di Sumbar tersebut terkesan jalan di tempat.

“Saya ingin mengajak kita semua di sini menumbuhkan semangat membangun Unand bersama saya. Karena visi misi Unand itu sudah jelas, tinggal semangat untuk membangun ini,” katanya, Selasa (14/5/2019).

Pria kelahiran Payakumbuh, 8 Juni 1964 ini mengenalkan sembilan program kerja utama jika terpilih memimpin Unand empat tahun mendatang.

Program yang ia tawarkan dengan mengacu visi misi dan renstra Unand itu antara lain pendidikan maju untuk generasi milenial, penyempurnaan penelitian menuju universitas berbasis riset.

Kemudian, penguatan sosio ekonomi melalui pengabdian kepada masyarakat, penyehatan tata kelola organisasi, penjaminan mutu dan keuangan, pengembangan sumber daya manusia dalam era digital.

Peningkatan sistem informasi dan komunikasi era industrialisasi 4.0, pengembangan sarana dan prasarana dengan konsep smart and green infrasructure, pengembangan inovasi bisnis dan kerjasama, serta solidaritas kemahasiswaan dan alumni.

Adapun, Munzir menamatkan studi S1 dari Jurusan Hama dan Penyakit Tanaman Unand, S2 dari Institut Pertanian Bogor (IPB), dan S3 Ilmu Pertanian Unand.

Baca Juga

Geruduk Klinik Athena di Padang, Mahasiswa Minta Polisi Penjarakan dr Richard Lee
Geruduk Klinik Athena di Padang, Mahasiswa Minta Polisi Penjarakan dr Richard Lee
Universitas Andalas (Unand) akan menerima mahasiswa baru untuk Program Doktor Ilmu Akuntansi (PDIA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)
Unand Buka Program Doktor Ilmu Akuntasi, Tahun Ini Terima Mahasiswa Baru
Buntut Rekayasa Pencurian, Mahasiswa Geruduk Klinik Athena Milik dr Richard Lee di Padang
Buntut Rekayasa Pencurian, Mahasiswa Geruduk Klinik Athena Milik dr Richard Lee di Padang
Mengembangkan UMKM Sagun Bakar: Inovasi Pengolahan Ubi Jalar oleh Fateta Unand dan KWT Lurah Saiyo
Mengembangkan UMKM Sagun Bakar: Inovasi Pengolahan Ubi Jalar oleh Fateta Unand dan KWT Lurah Saiyo
Buntut Rekayasa Pencurian di Athena Padang, dr Richard Lee Dilaporkan ke Polisi
Buntut Rekayasa Pencurian di Athena Padang, dr Richard Lee Dilaporkan ke Polisi
Langgam.id - Lembaga SURI menggelar pameran Pemanfaatan Iluminasi Naskah Kuno Menjadi Motif Kain Minangkabau di Unand.
53 Proposal PKM UNAND Lolos Pendanaan Kemendikbudristek