Langgam.id - Lonjakan kasus covid-19 di Kabupaten Agam, Sumbar, membuat pemerintah kabupaten itu memutar otak. Kini mereka menyiapkan tempat isolasi tambahan untuk menghadapi lonjakan jumlah kasus covid-19 di wilayah itu.
"Saat ini kita sedang menyiapkan 2 tempat isolasi di luar dari RSUD Lubuk Basung, namun sementara ini RSUD Lubuk Basung juga kita fungsikan sebagai tempat isolasi, di samping merawat pasien positif covid-19 yang simptomatik, karena semua Rumah Sakit Rujukan menyatakan penuh," kata Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTP2) covid-19 Kabupaten Agam, Drs. Martias Wanto Dt. Maruhun dalam keterangan tertulis, Rabu (2/9/2020).
Berdasarkan data terbaru, total pasien positif covid-19 di Agam kini berjumlah 186 orang. Dari jumlah itu, 3 orang (1,6%) meninggal dunia dan sembuh 41 orang (22,0%).
Baca juga: Positif Corona dari Klaster Pondok Pesantren di Agam Bertambah 18 Orang
Hingga hari ini, Pemkab Agam juga masih melakukan tes swab kepada waranya menyusul lonjakan kasus positif. Selain warga, sasaran tes swab saat ini adalah para tenaga kesehatan yang melakukan kontak dengan pasien positif.
Selain di RSUD Lubuk Basung, Pemkab Agam juga merencanakan bekas gedung sekolah untuk tempat isolasi. Gedung tersebut berada di Manggopoh, Lubuk Basung.
"Kini mengembangkan tempat rawatan pasien covid-19 dengan selain RSUD, juga digunakan eks gedung SDN 63," kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Khasman Zaini kepada Langgam.id. (*/ABW)