Positif Corona, Sekda Padang: Saya Tidak Sakit Apa-apa

Sekda Padang Positif Corona

Sekda Kota Padang Amasrul. (Humas Pemko Padang)

Langgam.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang Amasrul dinyatakan positif terpapar covid-19. Namun, dia mengaku tidak merasakan sakit apa pun ditubuhnya.

Baca juga: Wakil Wali Kota Padang dan Sekda Dinyatakan Positif Covid-19

Amasrul membenarkan dirinya dinyatakan positif corona. Dia akan menjalani isolasi dan masih menunggu hasil pemeriksaan medis. Ia juga termasuk Orang Tanpa Gejala (OTG).

"Iya saya positif covid-19, tapi tidak ada rasa apa-apa. Tidak ada gejala, berlari saja saya bisa, tadi pagi hasilnya saya ketahui," katanya, Senin (31/8/2020).

Dia mengaku melakukan perjalanan ke Jakarta pada Sabtu (29/8/2020). Kemudian diberitahukan positif covid-19 setelah mengikuti apel pagi bersama OPD.

"Keluar hasilnya positif, tapi saya tidak merasakan apa-apa. Sudah 6 kali saya swab tetap saja seperti ini, sama saja rasanya," katanya.

Ia mengimbau agar masyarakat mematuhi protokol covid-19, seperti pakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan.

Sebelumnya, Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar Jasman Rizal membenarkan kedua pejabat Pemko Padang yaitu Sekda Padang Amasrul dan Wakil walikota Hendri Septa positif Covid-19.

"Benar positif, berdasarkan pemeriksaan kemarin di Laboratorium Unand,” ujarnya kepada langgam.id Senin (31/08/2020).

Selain itu, kata dia, anggota DPRD Padang Faisal Nasir juga dinyatakan positif Covid-19. Ketiga pejabat ini akan ditangani Dinas Kesehatan Padang. (Rahmadi/ICA)

 

Baca Juga

Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang