Melihat Bupati Dharmasraya Latihan Menembak

Melihat Bupati Dharmasraya Latihan Menembak

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan latihan menembak bersama Kapolres Dharmasraya AKBP Imran Amir. (Foto Humas Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id- Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerjaan mengikuti latihan menembak bersama Kapolres Dharmasraya AKBP Imran Amir di Lapangan Tembak Mapolres, Kamis (16/01/2020).

Pantauan di lapangan, kegiatan latihan menembak ini berlangsung penuh keakraban. Bupati Sutan Riska juga terlihat berkali-kali berseloroh, sehingga mengundang gelak tawa para unsur pimpinan Dharmasraya yang hadir pada kesempatan itu. Sesekali, mereka juga tampak saling memberi semangat satu sama lain, selama proses latihan berlangsung.

Sutan Riska mengaku senang bisa ikut dalam kegiatan latihan menembak ini. Menurutnya, selain latihan, kegiatan ini tentu juga dapat menjadi ajang silaturahim dan diskusi antar unsur pimpinan daerah dalam rangka membangun Dharmasraya yang lebih baik kedepannya.

"Kegiatan-kegiatan seperti ini kita harap dapat memperkuat sinergitas pemerintah daerah, Forkopimda dan jajaran kepolisian," ujarnya.

Adapun, kegiatan latihan menembak ini menggunakan beberapa jenis senjata, mulai dari senjata laras pendek hingga laras panjang, dengan jarak tembak 25 meter dan 100 meter. (Inforial)

Baca Juga

Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan bertindak sebagai inspektur upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang dilaksanakan
Kapolres Dharmasraya Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan membuka secara resmi Khidmatul Ummah Ponpes Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi-Agam
Bupati Buka Khidmatul Ummah Ponpes Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi di Dharmasraya
Jembatan Siguntur – Siluluak Bernilai Rp.21,7 M Mulai Dikerjakan
Jembatan Siguntur – Siluluak Bernilai Rp.21,7 M Mulai Dikerjakan
Sejumlah pemerintah daerah di Sumatra Barat (Sumbar) menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia menghadapi Uzbekistan
Pemkab Dharmasraya Gelar Nobar Timnas Indonesia Lawan Uzbekistan
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan menerima penghargaan Kinerja Pemerintah Kabupaten Terbaik. Yakni, piagam penghargaan atas
Bupati Dharmasraya Raih Penghargaan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Terbaik
Pemkab Dharmasraya yang dipimpin langsung oleh Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, menyalurkan bantuan kepada seluruh masyarakat
Diundang Terima Penghargaan di Hari Otda, Pemkab Dharmasraya Satu-satunya dari Sumbar