Langgam.id - Angka kasus positif terinfeksi Virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Pesisir Selatan masih terus bertambah, hari ini, Rabu (13/5/2020) dilaporkan 1 orang positif Covid-19. Dengan demikian, data hingga pukul 13.00 WIB, total warga Pesisir Selatan positif Covid-19 sebanyak 17 orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Pesisir Selatan, Rinaldi mengatakan, penambahan angka kasus positif Covid-19 itu merupakan hasil uji swab pasien yang meninggal dunia.
Pasien itu berjenis kelamin perempuan, umur 78 tahun. Ia adalah warga Balai Lamo Salido, Kecamatan IV Jurai. Meninggal dunia, Selasa (12/5/2020) pukul 18.20 WIB di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang.
"Pasien ke-17 tersebut telah dirawat di semenjak 8 Mei, kemudian saat dirawat diambil sampel swabnya dan Selasa 12 Mei, pasien dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19," ujarnya.
Sebelum dirujuk ke Padang, 7 Mei pasien telah masuk IGD rumah sakit BKM Sago, dengan keluhan kehilangan kesadaran. Karena kondisi tidak kunjung membaik, 8 Mei dirujuk ke RSUP M Djamil Padang.
"Sampai saat ini belum diketahui secara pasti dari siapa pasien terinfeksi Covid 19, karena sebelumnya sangat kecil kemungkinan untuk bepergian kemana-mana," jelasnya.
Baca juga : Kasus Pertama di Pesisir Selatan, 1 Pasien Covid-19 Meninggal Dunia
Dengan penambahan itu, warga Pesisir Selatan yang dilaporkan positif Covid-19 hingga saat ini sebanyak 17 orang, dengan rincian, sebanyak 11 orang dinyatakan sembuh, 1 orang meninggal dunia, dan 5 orang masih menjalani perawatan.
Pasien yang menjalani perawatan, kata Rinaldi, yaitu 1 orang di Rumah Sakit Achmad Mochtar (RSAM) Bukittingi, 1 orang di Balai Diklat BPSDM Sumbar di Padang Besi, dan 3 orang dikarantina di Bapelkes Sumbar. (Rahmadi/ZE)