Warga Pasaman Barat yang Meninggal di Agam Dimakamkan Sesuai Protap Covid-19

Anggota Satgas Covid-19 Pasaman Barat dan Relawan PMI Pasaman Barat melakukan proses pemakaman M sesuai protap covid-19 di Batang Lingkin, Sabtu, (9/5/2020). (Iyan)

Anggota Satgas Covid-19 Pasaman Barat dan Relawan PMI Pasaman Barat melakukan proses pemakaman M sesuai protap covid-19 di Batang Lingkin, Sabtu, (9/5/2020). (Iyan)

Langgam.id - Seorang warga Pasaman Barat berinisial M (45) dimakamkan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 sesuai protokol covid-19, Sabtu (9/5/2020). Dia diduga meninggal dunia karena memiliki gejala terpapar virus corona.

Lelaki yang bekerja sebagai sopir truk elpiji ini sebelumnya meningggal dunia di sebuah klinik di Nagari Tiku Selatan, Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, Jumat (8/5/2020) malam.

"Almarhum dimakamkan di Batang Lingkin dengan standar covid-19 oleh tim PMI Pasaman Barat. Kita menunggu hasil swab yang sudah dikirim ke Padang," kata Jubir Tim Teknis Dinkes Pasaman Barat, Gina Alecia.

Menurut Gina, pihaknya juga telah melakukan tracking terhadap orang-orang yang pernah kontak dengan M. Setidaknya, tim enemukan 28 orang yang kontak dengan M. Sebanyak 14 orang di antaranya sudah dilakukan swab dan menunggu hasil.

"Seluruh orang yang kontak dengan M sudah disarankan untuk isolasi mandiri. Kita berharap masyarakat dan keluarga bisa memahami," katanya.

Gina juga meminta masyarakat dan keluarga yang pernah kontak dengan M dan belum terdata, silahkan melapor ke posko satgas.

Informasinya, M sering bolak balik Pasaman Barat-Padang. Sebelum meninggal, M bermaksud ingin berobat di klinik tempat dia menghembuskan nafas terakhir. Namun, dia tetiba tidak sadarkan diri hingga akhirnya meninggal dunia.

Setelah itu, jenazah M dibawa ke RSUD Lubuk Basung menggunakan APD lengkap. Petugas menduga M terpapar covid-19 karena mengalami sesak nafas dan diputuskan untuk mengambil swab tenggorokannya sebelum dia diantarkan ke Pasaman Barat. (Iyan/ICA)

Baca Juga

7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Puluhan petani dari Nagari Kapa, Kabupaten Pasaman Barat, menggelar aksi damai di depan Mapolda Sumatra Barat pada Rabu (23/10/2024).
Puluhan Petani Gelar Aksi Damai, Desak Polisi Ditarik dari Lahan di Nagari Kapa
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Tujuh WNA ditangkap di Pasaman Barat setelah diduga terlibat dalam penyebaran ajaran sesat. Penangkapan ini bermula dari sebuah video viral
Tujuh WNA Ditangkap di Pasaman Barat, Diduga Sebarkan Ajaran Sesat