Langgam.id - Jumlah warga Sumatra Barat (Sumbar) yang terpapar virus Corona (Covid-19) bertambah 3 orang, terhitung Kamis (30/4/2020) siang. Hal ini membuat total kasus sejak awal menjadi 148 orang. Sebanyak 25 orang di antara jumlah itu, sudah dinyatakan sembuh.
Kasus positif itu, tersebar di 12 Kota dan kabupaten di Sumbar. Yakni, yakni Kota Padang, Bukittinggi, Pariaman dan Payakumbuh serta Kabupaten Pesisir Selatan, Padang Pariaman, Pasaman, Tanah Datar, Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Dharmasraya dan Kabupaten Solok.
Dari data itu, sebanyak 7 kabupaten dan kota di Sumbar hingga Kamis, belum ada kasus positif Covid-19. Tujuh daerah itu adalah, Kabupaten Agam, Limapuluh Kota, Solok Selatan dan Sijunjung serta Kota Solok, Padang Panjang dan Sawahlunto.
Dari 148 kasus, berdasar data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar, 25 orang yang sembuh tersebar di enam kota dan kabupaten. Selain itu, 15 orang meninggal dunia, 33 isolasi mandiri, 16 orang isolasi di Bapelkes, 10 orang isolasi di BPSDM dan 49 orang dirawat di rumah sakit.
Di samping itu, dari total 8.028 orang dalam pemantauan (ODP), sebanyak 7.619 dinyatakan sudah selesai dipantau dan tinggal 409 orang masih proses pemantauan.
Selanjutnya, dari total 399 pasien dalam pengawasan (PDP), sebanyak 341 sudah pulang dan sehat. Yang masih dirawat 48 orang dan 10 orang isolasi di rumah.
Berikut sebaran pemantauan di 19 kabupaten dan kota di Sumbar berdasar data yang dilansir situs resmi corona.sumbarprov.go.id:
1. Kota Padang
Kasus Positif: 99
Sembuh: 13
Meninggal: 12
Kasus ODP: 4.110
Kasus PDP: 129
2. Pesisir Selatan
Kasus Positif: 16
Sembuh: 5
Meninggal: 0
Kasus ODP: 313
Kasus PDP: 28
3. Kota Bukittinggi
Kasus Positif: 6
Sembuh: 4
Meninggal: 1
Kasus ODP: 186
Kasus PDP: 21
4. Dharmasraya
Kasus Positif: 6
Sembuh: 0
Meninggal: 0
Kasus ODP: 263
Kasus PDP: 7
5. Kabupaten Solok
Kasus Positif: 5
Sembuh: 0
Meninggal: 1
Kasus ODP: 282
Kasus PDP: 31
6. Padang Pariaman
Kasus Positif: 4
Sembuh: 0
Meninggal: 1
Kasus ODP: 92
Kasus PDP: 24
7. Tanah Datar
Kasus Positif: 4
Sembuh: 1
Meninggal: 0
Kasus ODP: 378
Kasus PDP: 13
8. Pasaman
Kasus Positif: 2
Sembuh: 1
Meninggal: 0
Kasus ODP: 197
Kasus PDP: 15
9. Kota Payakumbuh
Kasus Positif: 2
Sembuh: 0
Meninggal: 0
Kasus ODP: 199
Kasus PDP: 11
10. Kepulauan Mentawai
Kasus Positif: 2
Sembuh: 0
Meninggal: 0
Kasus ODP: 29
Kasus PDP: 3
11. Pasaman Barat
Kasus Positif: 1
Sembuh: 0
Meninggal: 0
Kasus ODP: 243
Kasus PDP: 10
12. Kota Pariaman
Kasus Positif: 1
Sembuh: 1
Meninggal: 0
Kasus ODP: 134
Kasus PDP: 9
13. Agam
Kasus ODP: 676
Kasus PDP: 37
14. Limapuluh Kota
Kasus ODP: 273
Kasus PDP: 24
15. Solok Selatan
Kasus ODP: 133
Kasus PDP: 16
16. Sijunjung
Kasus ODP: 181
Kasus PDP: 8
17. Kota Padang Panjang
Kasus ODP: 135
Kasus PDP: 8
18. Kota Solok
Kasus ODP: 126
Kasus PDP: 4
19. Kota Sawahlunto
Kasus ODP: 78
Kasus PDP: 1
Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar Jasman Rizal mengatakan, pada Kamis (30/4/2020) terjadi penambahan 3 kasus positif. Jumlah itu tersebar 2 di Kota Padang dan 1 di Kabupaten Tanah Datar. Semuanya terinfeksi karena kontak dengan pasien positif corona atau transmisi lokal.
“3 orang yang dinyatakan positif itu, 2 diantaranya berasal dari Kota Padang. Kemudian, 1 orang dari Kabupaten Tanah Datar,” ujarnya kepada Langgam.id, Kamis (30/4/2020).
Sementara itu, berdasar data situs resmi covid19.go.id, banyak kasus di Sumbar nomor 12 secara nasional. Di Sumatra, jumlah kasus di Sumbar nomor kedua terbanyak di bawah Sumatra Selatan dengan 150 kasus positif. Jumlah kasus di Sumbar sekitar 1,46 persen dari total 10.118 kasus yang terkonfirmasi positif di Indonesia. (*/Rahmadi/SS)