Pastikan Kelancaran Pembangunan, Kapolda Sumbar Tinjau Tol Padang-Pekanbaru

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatra Barat (Sumbar) Irjen Toni Harmanto meninjau proyek pembangunan Tol Padang-Pekanbaru

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatra Barat (Sumbar) Irjen Toni Harmanto meninjau proyek pembangunan Tol Padang-Pekanbaru. (Foto: Humas Polda Sumbar)

Langgam.id - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatra Barat (Sumbar) Irjen Toni Harmanto meninjau proyek pembangunan Tol Padang-Pekanbaru, Jumat (21/2/2020) siang. Peninjauan dilakukan untuk memastikan pengerjaan proyek nasional itu berjalan lancar.

Toni didampingi sejumlah pejabat utama Polda Sumbar. Peninjauan dilakukan di pintu tol, kemudian jenderal bintang dua itu melakukan pengecakan serta berkoordinasi dengan pihak yang bertanggungjawab dalam proyek tersebut.

Toni meminta pekerja agar dapat menyelesaikan proyek tol sesuai target dari yang telah direncanakan Presiden Joko Widodo. Sebelumnya, Toni mengungkapkan pihaknya siap membantu pemerintah daerah dalam memuluskan pembangunan tol.

"Pak Kapolda meninjau tol yang ada di Kabupaten Padang Pariaman di jalur sicicin. Beliau berkomunikasi dengan beberapa pegawai dan manager yang melakukan pengerjaan proyek. Penyampaian pengerjaan masih lancar," kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Jumat (21/2/2020).

Satake Bayu mengungkapkan proyek nasional ini harus disukseskan, sehingga bisa berjalan sesuai yang diharapkan. Puluhan personel juga dikerahkan untuk melakukan pengamanan.

"Memang ada beberapa anggota Polda yang diperbantukan untuk pengaman di lokasi jalur. Ini memperlancar. Karena ini proyek nasional harus kita sukses bersama-sama," ujarnya.

Sebelumnya, Karo Ops Polda Sumbar Kombes Pol Firli mengatakan setidaknya 79 personel diturunkan ke lokasi untuk menjaga dan mengamankan pengerjaan proyek strategis nasional

"Kita terus lakukan rapat bersama untuk mengurai persoalan ini agar dapat diselesaikan secepatnya," katanya. (Irwanda/ICA)

Baca Juga

Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono menegaskan komitmen Polda Sumbar untuk menindak tegas segala aktivitas tambang ilegal, termasuk galian C.
Kapolda Sumbar: Penegakan Hukum Tambang Ilegal Akan Berjalan Terus
Kapolda Sumatra Barat, Irjen Pol Suharyono memberikan tanggapan terkait dugaan keterlibatan Kabag Ops Polres Solok Selatan, Dadang Iskandar
Dugaan Pelaku Penembakan Sesama Polisi di Solsel Bekingi Tambang Ilegal, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar
Kapolda Sumatra Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono menegaskan akan mengambil langkah tegas dalam menangani kasus penembakan yang menewaskan
Kasus Penembakan di Polres Solsel, Kapolda Upayakan Pemberhentian Tidak Hormat Kepada Pelaku
Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono, mengonfirmasi kasus penembakan yang melibatkan dua perwira polisi di Solok Selatan.
Kapolda Sumbar: Kasus Penembakan di Solok Selatan, Tersangka Sudah Diamankan
Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono membeberkan sejumlah fakta baru dalam kasus meninggalnya Nia Kurnia Sari (18). gadis penjual gorengan
Kapolda Sumbar Ungkap Hasil Forensik Sperma di Tubuh Nia Penjual Gorengan
Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono menegaskan komitmen Polda Sumbar untuk menindak tegas segala aktivitas tambang ilegal, termasuk galian C.
Kapolda Sumbar Minta Maaf 2 Anggotanya Terlibat Perampokan Mobil Bawa Uang ATM