NPM Undang Pecinta Bus Kopi Darat di Mifan

Bus NPM Padang

Sumber: PT NPM

AdminaPalanta - Kabar baik bagi NPM Mania dan komunitas penggemar bus NPM lainnya. Pasalnya, pengelola otomobil kebanggaan Ranah Minang berbasis di Kota Padang Panjang ini akan bersilaturahmi dengan pecintanya.

Mencuplik dari laman akun facebook NPM & Vircansa Group, ajakan berkumpul sembari silaturahim ini ditiupkan langsung oleh sang direktur, Angga V Chairul.

Berikut undangan terbuka yang dilayangkan Angga di laman facebook NPM & Vircansa Group.

Bismillahirrahmanirrahiim,

Assalamualaikum wr wb,

Kami mengundang adik2, uda2, uni2, komunitas pecinta bus yg tidak dapat kami sebutkan satu persatu untuk acara silahturahmi kopdar dengan keluarga besar PT NPM beserta 10 unit OH 1526 NG kendaraan terbaru kami di:

Tempat : Lapangan parkir Mifan Padang Panjang
Waktu dan tanggal : Minggu, 16 Februari 2020 ba’da dzuhur 12:30 sampai dengan selesai

Adapun tujuan acara ini diadakan untuk bersilahturahmi dan memberikan kesempatan untuk para bisser dan penggemar bus menyalurkan hobi dan bersilahturahmi dalam keadaan aman dan tidak melanggar peraturan lalu lintas. InsyaAllah ada beberapa cinderamata yang dapat dibawa pulang. *selama persedian masih ada.

Mohon maaf apabila ada kekurangan dalam hal mengundang dan penyelenggaraan acara tersebut.
Wassalam,

Angga V Chairul
Dirut PT NPM

Baca Juga

Bus MPM Kecelakaan di Panorama II Sitinjau Lauik
Bus MPM Kecelakaan di Panorama II Sitinjau Lauik
Beda Nama 5 Unit Armada PO Pangeran: Ngarai Sianok hingga Labuah Luruih
Beda Nama 5 Unit Armada PO Pangeran: Ngarai Sianok hingga Labuah Luruih
Bus PO Pangeran
Video Penampakan Bus PO Pangeran, Pendatang Baru Rute Bukittinggi-Jakarta
Po Pangeran
PO Pangeran Rute Bukittinggi-Jakarta Segera Mengaspal, Ini Tarifnya
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: PO Bus yang didiriakan orang Minang dan telah mengukir kenangan para perantau dalam perjalanan.
Deretan PO Bus Orang Minang yang Telah Ukir Kenangan Para Perantau dalam Perjalanan
langgam.id- Suasana rumah duka Haji Anas Pemilik Bus PO ANS
Pemilik Bus PO ANS Haji Anas Akan Dimakamkan di Balingka Agam