Komit Cetak Advokat Berintegritas, Daniel Jusari Maju Calon Ketua Peradi SAI Padang

Langgam.id – Calon Ketua DPC Peradi SAI Padang Danil Jusari  mempunyai visi  menjadikan organisasinya, sebagai organisasi advokat yang profesional, modern, berintegritas, responsif dan transparan.

“Kami akan cencetak advokat-advokat profesional yang mempunyai kompetensi melalui program peningkatan kualitas dan kompetensi anggota secara
berkesinambungan,” kata  Danil, Jumat, (23/1/2026).

“Sehingga mendongkrak citra baik DPC Peradi SAI Padang dimata masyarakat,” tambah Danil, yang akan mencalonkan diri sebagai Ketua DPC Peradi SAI Padang periode 2026-2030 pada Muscab DPC Peradi SAI Padang, Sabtu, (24/1). 

Ia melanjutkan, dalam hal penguatan integritas dan peran Peradi SAI di tengah masyarakat maka akan mengadakan program-program dan sosialisasi-sosialisasi tentang pentingnya peran advokat di tengah masyarakat.

“Program tersebut dengan mengedepankan peran DPC Peradi SAI Padang seperti mengadakan konsultasi hukum gratis bagi masyarakat tidak mampu, membuka pendampingan hukum probono bagi masyarakat pencari keadilan yang kurang mampu,” ucap Danil.

“Selain itu, membuat jejaring sosial DPC Peradi SAI Padang yang terintegrasi untuk menyosialisasikan peran DPC Peradi SAI Padang di tengah masyarakat,” tuturnya.

Ia menambahkan, juga akan melakukan penguatan dan perlindungan profesi terhadap anggota dengan meningkatkan kualitas dan kompetensi anggota secara berkesinambungan.

“Sehingga anggota tidak
salah arah dalam menjalankan profesi yang mengakibatkan timbulnya masalah dalam menjalankan profesi,” sebut Danil. 

“Organisasi harus hadir saat anggota DPC Peradi SAI terlibat permasalahan hukum sepanjang terkait dalam menjalankan profesi dengan itikad baik,” pungkasnya.

Baca Juga

Peradi Padang Minta Polisi Usut Tuntas Persekusi 2 Perempuan di Pessel
Peradi Padang Minta Polisi Usut Tuntas Persekusi 2 Perempuan di Pessel
Program Peradi Padang Sasar Publik, Sudah Latih Dasar Hukum untuk 1.500 Siswa
Program Peradi Padang Sasar Publik, Sudah Latih Dasar Hukum untuk 1.500 Siswa
Semen Padang FC menatap laga berat menghadapi Bali United pada pekan ke-18 Super League 2025/2026, yang menjadi pertandingan pembuka putaran
Semen Padang FC Siap Curi Poin di Kandang Bali United
Semen Padang FC tengah negosiasi dengan pemain lokal baru untuk memperkuat pada putaran kedua Super League 2025/2026. Hal tersebut
Semen Padang FC Lagi Tahap Negosiasi dengan Pemain Lokal Baru
Pemko Padang bersama stakeholder terkait berencana akan mengalirkan air ke saluran irigasi Gunung Nago untuk mengatasi krisis air
Pemko Padang Bakal Alirkan Air ke Irigasi Gunung Nago Atasi Krisis di Kuranji dan Pauh
Krisis Air Bersih di Padang, Gubernur Sumbar Pimpin Rakor Lintas Instansi Cari Solusi
Krisis Air Bersih di Padang, Gubernur Sumbar Pimpin Rakor Lintas Instansi Cari Solusi