Langgam.id – Hujan dengan intensitas cukup lebat menyebabkan banjir di Jalan Batu Busuk RT 01 RW 3, Kelurahan Lambung Bukit, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Selasa (25/11/2025) pagi.
Akibat kejadian ini puluhan kepala keluarga (KK) di Kelurahan Lambung Bukit terjebak banjir dan dievakuasi ke tempat yang aman.
“Untuk warga dibawa dulu ke tempat yang lebih aman. Untuk perkiraan jumlah KK di daerah ini sekitar 50 KK,” tulis laporan Pusdalops PB BPBD Kota Padang.
Untuk mengevakuasi warga, anggota TRC PB BPBD Kota Padang dibawah Komando kalaksa dan Kabid KL dengan jumlah personel enam orang dibantu oleh Basarnas dan Damkar.
“Kondisi terakhir, proses evakuasi warga sedang berlangsung,” tulis Pusdalops PB BPBD Kota Padang. (*/y)






