Wali Kota Solok Sampaikan Kebutuhan Peralatan Kebencanaan ke BNPB

Langgam.id — Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra, memaparkan langsung kebutuhan peralatan penanganan kebencanaan bagi Kota Solok kepada Deputi Logistik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI, Andi Eviana, di Jakarta, Jumat (31/10/2025).

Dalam pertemuan tersebut, Wali Kota didampingi Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Solok, Edrizal, serta Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip, Herman. Pertemuan ini menjadi tindak lanjut atas laporan Pemerintah Kota Solok kepada BNPB terkait sejumlah bencana yang melanda wilayah tersebut dalam tiga bulan terakhir.

Ramadhani menyampaikan, frekuensi bencana yang terjadi di Kota Solok meningkat dalam beberapa waktu terakhir, sehingga diperlukan dukungan peralatan dan logistik untuk memperkuat kesiapsiagaan dan tanggap darurat. “Kami berharap sinergi dengan BNPB dapat memperkuat kemampuan daerah dalam merespons bencana dengan cepat dan tepat,” ujarnya.

Sebagai hasil dari pertemuan tersebut, dalam waktu dekat Kota Solok akan menerima bantuan berupa satu unit mobil serba guna dari BNPB. Kendaraan ini akan digunakan untuk mendukung operasi penanganan darurat dan distribusi logistik saat terjadi bencana.

Selain itu, Wali Kota juga mengajukan sejumlah permohonan tambahan, di antaranya bantuan logistik dan peralatan penanggulangan bencana seperti tenda pengungsian, perlengkapan medis, dan paket kebersihan atau hygiene kit.

Ramadhani menegaskan, penguatan sarana dan prasarana penanggulangan bencana menjadi prioritas Pemko Solok guna melindungi masyarakat dari dampak bencana yang berulang, terutama pada musim hujan.

“Kita ingin memastikan semua perangkat siap siaga, agar penanganan bencana dapat dilakukan secara cepat dan terkoordinasi,” katanya.

Baca Juga

Optimalkan Pendapatan, UNAND Perkuat Strategi Hilirisasi Riset
Optimalkan Pendapatan, UNAND Perkuat Strategi Hilirisasi Riset
Padang dan Hildesheim, Kota Kembar yang Kian Hangat Bersahabat
Padang dan Hildesheim, Kota Kembar yang Kian Hangat Bersahabat
Jemaah BKMT se Sumbar Terkesan dengan Suasan Islamic Center Padang Panjang
Jemaah BKMT se Sumbar Terkesan dengan Suasan Islamic Center Padang Panjang
Mulai Bergetar dan Membahayakan, Pemkab Dharmasraya Perbaiki Jembatan Batanghari Sungai Langkok
Mulai Bergetar dan Membahayakan, Pemkab Dharmasraya Perbaiki Jembatan Batanghari Sungai Langkok
Tradisi 'Mangombang Siriah' jadi Penutup Kegiatan Satu Nagari Satu Event di Payakumbuh
Tradisi ‘Mangombang Siriah’ jadi Penutup Kegiatan Satu Nagari Satu Event di Payakumbuh
Pantai Air Manis merupakan objek wisata di Kota Padang yang paling ramai dikunjungi wisatawan selama libur lebaran lalu, yaitu pada 31 Maret
Efisiensi Anggaran, Wako Padang Pastikan Revitalisasi Kawasan Pantai dan Pasar Raya Tetap Jalan