Langgam.id - Menjelang arus mudik Lebaran 2025, Pemerintah Kabupaten Tanah Datar bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Tanah Datar dan Padang Panjang menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) untuk membahas persiapan penyambutan pemudik.
Rakor yang berlangsung di Indojolito Batusangkar pada Sabtu (8/3/2025) ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Ketua DPRD Anton Yondra, Dandim 0307 Tanah Datar Letkol Inf. Agus Priyo Pujo Sumedi, Kapolres Tanah Datar AKBP. Simon Yana Putra, Kapolres Padangpanjang AKBP. Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, perwakilan Kejari dan Pengadilan Tinggi Batusangkar, Ketua TP PKK Ny. Lise Eka Putra, serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Bupati Tanah Datar, Eka Putra, menyampaikan bahwa seperti tahun-tahun sebelumnya, pemerintah daerah akan mendirikan posko terpadu yang melibatkan personel gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub), dan Dinas Kesehatan (Dinkes). Posko ini akan ditempatkan di lokasi-lokasi strategis, terutama di pintu masuk wilayah Tanah Datar, untuk melayani para pemudik.
"Seperti tahun sebelumnya, kita akan membuat Posko dengan personil gabungan TNI, Polri, Satpol PP, Dishub dan Dinkes di lokasi pintu masuk ataupun lokasi strategis yang nantinya akan melayani masyarakat yang mudik lebaran," kata Eka Putra.
Selain persiapan penyambutan pemudik, Rakor ini juga membahas tentang potensi bencana di wilayah Tanah Datar, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu. Beberapa titik keramaian masyarakat yang berada di wilayah atau titik potensi bencana, seperti kawasan Lembah Anai, menjadi perhatian utama.
Eka Putra meminta OPD terkait untuk segera berkoordinasi dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKPSDA) Sumbar yang memiliki kewenangan di wilayah tersebut.
"Beberapa titik keramaian masyarakat yang berada di wilayah ataupun titik potensi bencana, seperti kawasan lembah anai menjadi perhatian kita. Karena kewenangan di sana merupakan tanggungjawab BKPSDA Sumbar, Saya harap OPD terkait segera lakukan koordinasi bersama, Saya bersama Forkopimda siap hadir nanti," ujarnya.
Dalam Rakor ini, Bupati Eka Putra juga menyoroti masalah narkoba yang menjadi perhatian serius Presiden RI. Ia mengajak Kapolres dan Dandim untuk bersama-sama memberantas narkoba dan penyakit masyarakat lainnya, seperti judi dan LGBT. OPD terkait juga diminta untuk menyusun langkah-langkah strategis dan berkoordinasi untuk mengurangi bahkan menghilangkan penyakit masyarakat tersebut.
Ketua DPRD Anton Yondra menyatakan dukungan penuh dari Forkopimda terhadap program dan kegiatan Pemerintah Daerah. "Semua langkah dan program Pemerintah Daerah tentunya bertujuan untuk keamanan, kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat Tanah Datar, karena itu tentunya Forkopimda akan mendukung program dan kegiatan yang akan dilaksanakan," tukasnya.
Rakor ini menunjukkan kesiapan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar dan Forkopimda dalam menyambut arus mudik Lebaran 2025, serta komitmen mereka dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat. (*/Fs)