Langgam.id- Tanah longsor kembali melanda kawasan Sitinjau Lauik Kota Padang, Rabu (5/02/2025). Kali ini longsor terjadi di Panorama 1.
Longsor menyebabkan jalan utama Kota Padang-Solok itu tidak bisa dilalui, karena tertutup material tanah dan pohon.
Longsor diduga akibat tingginya intensitas hujan di sejumlah titik di Kota Padang sejak siang tadi.
“Informasi sudah kita tampung,” ujar Pusdalops PB BPBD Padang.
Humas BPBD Padang Hariza Riko membenarkan terjadinya longsor di kawasan Panorama 1 Sitinjau Lauik.
“Alat berat sudah jalan dari Lubuk Lasih,” ujarnya.