BPBD Padang Terima Bantuan Mobil Dapur Umum dari BNPB

BPBD Padang Terima Bantuan Mobil Dapur Umum dari BNPB

Pj Wako Padang Andree Algamar melihat mobil dapur umum lapangan bantuan BNPB. (Foto: Prokopim Padang)

Langgam.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang mendapatkan bantuan satu unit mobil dapur umum lapangan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Pj Wali Kota Padang Andree Algamar menyebutkan mobil ini akan mendukung kegiatan penanggulangan pascabencana di daerah itu.

"Mobil ini cukup mampu memenuhi kebutuhan makanan para pengungsi usai terjadi bencana. Terima kasih kami ucapkan kepada BNPB yang selalu memberikan support luar biasa kepada Kota Padang," ujarnya, dikutip Senin (1/7/2024).

Bantuan mobil dapur umum BNPB tersebut mampu memasak sekitar 1.000 (seribu) bungkus nasi tiap beberapa jam. Sehingga dengan adanya bantuan ini bisa dimanfaatkan Pemko Padang untuk memberikan bantuan logistik yang lebih cepat dan praktis.

Andree kemudian menuturkan mobil ini akan diopersikan oleh TRC BPBD Kota Padang, setelah mengikuti dan mendapatkan bekal serta keterampilan memasak menggunakan sarana mobil dapur umum.

"Dengan keterampilan yang baik, maka secara otomatis sarana mobil dapur umum juga dapat terjaga dan terawat dengan baik," tuturnya.

Lebih lanjut, Anggota TRC BPBD Kota Padang Roni Iswanto menyampaikan dapur ini dilengkapi kompor dengan delapan tungku, genset, wastafel, ember, panci besar, kuali, dan tenda. (*/Fs)

Baca Juga

Tiga rumah dan satu musala di kawasan Pantai Pasia Jambak, Kelurahan Pasia Nan Tigo, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, terancam abrasi
Tiga Rumah dan Satu Musala Terimbas Abrasi di Pantai Pasia Jambak
Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Kota Padang pada Senin (15/10/2024) dini hari, menyebabkan dua insiden pohon tumbang di dua
Dua Pohon Tumbang di Padang, Ganggu Akses Jalan dan Rusak Rumah Warga
Langgam.id-pohon tumbang
BPBD Padang Masuk Tiga Besar Nasional Penanganan Bencana 2024
Kota Padang kembali diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi sejak pukul 17.30 WIB, Jumat (4/10/2024). Kondisi cuaca ini menimbulkan potensi genangan air, banjir,
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Padang, BPBD Imbau Warga Waspada
Hujan disertai angin kencang yang melanda Kota Padang pada Senin (9/9/2024), menyebabkan pohon tumbang di Kecamatan Padang Selatan.
Pohon Tumbang Timpa 3 Rumah dan Kabel Listrik di Padang, 1 Warga Terluka
Hujan dan angin kencang yang melanda Kota Padang, menyebabkan terjadinya pohon tumbang menimpa mobil, kabel listik dan Telkom.
Akibat Hujan Disertai Angin, Pohon Tumbang Timpa Mobil di Depan TPU Tunggul Hitam