Camat Payakumbuh Utara Terpilih Jadi Camat Terbaik Tingkat Sumbar 2023

Camat Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh, Jhonny Parlin meraih prestasi sebagai Camat Terbaik tingkat Sumatra Barat (Sumbar) tahun 2023.

Gubernur dan DPRD Sumbar menyerahkan penghargaan kepada Camat Payakumbuh Utara, Jhonny Parlin. [foto: Pemko Payakumbuh]

Langgam.id - Camat Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh, Jhonny Parlin meraih prestasi sebagai Camat Terbaik tingkat Sumatra Barat (Sumbar) tahun 2023.

Penghargaan itu diserahkan oleh Gubernur dan DPRD Sumbar pada Hari Kesaktian Pancasila dan malam resepsi Ulang tahun Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), Minggu (1/10/2023) di Hotel Truntum Padang

Diketahui, Kota Payakumbuh terakhir kali mendapat juara 1 pada lomba camat terbaik di Sumbar ini pada tahun 2013 yang lalu.

Dalam kegiatan itu, Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah mengungkapkan bahwa penilaian camat berprestasi adalah untuk memotivasi camat dalam pelaksanaan tugasnya bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Mahyeldi meminta kepada bupati/walikota bisa memahami dan memaksimalkan fungsi camat. Sehingga memberikan kontribusi besar dalam pelayanan kepada masyarakatnya di wilayah kerja camat tersebut.

Pi Wali Kota Payakumbuh, Jasman Rizal mengatakan bahwa prestasi ini merupakan buah kerja keras dan konsistensi bersama untuk memajukan dan mensejahterakan masyarakat payakumbuh.

Turut hadir di pada acara malam itu perwakilan OPD Kota Payakumbuh, staf Kecamatan Payakumbuh Utara dan lurah-lurah se-Kecamatan Payakumbuh Utara. (*/yki)

Baca Juga

Pemko Payakumbuh melalui Badan Keuangan Daerah (BKD) menyelenggarakan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Kota Payakumbuh Nomor 1 Tahun 2024
Pemko Payakumbuh Gelar Sosialisasi Perda Pajak dan Retribusi Daerah
Pemko Payakumbuh menggelar pasar murah dalam rangka menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok murah bagi masyarakat
Jaga Stabilitas Harga, Pemko Payakumbuh Gelar Pasar Murah
Pemko Payakumbuh dan DPRD Kota Payakumbuh mencapai kesepakatan bersama dengan disahkannya dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda)
Pemko Payakumbuh dan DPRD Sepakati Ranperda APBD 2025 Jadi Perda
Dua sekolah di Kota Payakumbuh masuk dalam daftar penilaian UKS/M terbaik di Provinsi Sumatra Barat tahun 2024 pada Senin (18/11/2024).
Dua Sekolah di Payakumbuh Masuk Daftar Penilaian UKS/M Terbaik di Sumbar
Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh Suprayitno menindaklanjuti isu terkait beredarnya daging sapi positif rabies yang beredar di Pasar Ibuh.
Beredar Isu Daging Sapi Positif Rabies, Pj Wako Payakumbuh Kunjungi Pasar Ibuh
Pemko Payakumbuh kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung swasembada pangan yang merupakan salah satu Asta Cita Presiden Prabowo
Pemko Payakumbuh Berkomitmen Dukung Program Swasembada Pangan