Pemeran Utama Film Perjalanan Pertama Raih Best Actor di Ajang AIFFA 2023

Pemeran Utama Film Perjalanan Pertama Raih Best Actor di Ajang AIFFA 2023

Sutradara dan pemeran film Perjalanan Pertama dalam ajang AIFFA 2023. (Foto: Dok. Perjalanan Pertama)

Langgam.id - Film Perjalanan Pertama karya penulis skenario dan sutradara Arief Malinmudo menjadi pemenang Aktor Terbaik ( Best Actor ) pada ajang Asean International Film Festival. Peran Dato Ahmad Tamimi Siregar dalam film tersebut dikenal sebagai Tan, seorang pelukis dari sebuah kota besar di Malaysia yang memutuskan pulang ke kampung bersama cucunya Yahya, yang diperankan oleh Muzakki Ramdhan, seorang aktor cilik dari Indonesia.

Dalam siaran langsung malam penganugerahan Asian International Film Festival and Awards tanggal 4 Agustus yang berlangsung di hotel Pullman, Kuching Malaysia,  Dato Ahmad Tamimi menyampaikan rasa harunya atas Piala Aktor Terbaik yang diraihnya dalam usia 74 tahun.

Dilansir dari sumber resmi AIFFA 2023, Jumat (11/8/2023), film Perjalanan Pertama mendapatkan nominasi lain yaitu film Terbaik (Best Film) bersanding dengan sederet film film bagus dari berbagai negara seperti Barbarian Invasion (Malaysia), Ginhawa (Philipina), Before, Know and Then (Indonesia), Prebet Sapu (Malaysia), Kargo (Philipina) , dan Duan Nago Bogho (Malaysia) dan Perjalanan Pertama (Malaysia & Indonesia).

Film dari produser Dendi Reynando dan Dato Rosmarayu itu merupakan film dalam daftar nominasi film terbaik yang diproduksi oleh dua negara yakni Mahakarya Pictures, Indonesia dan D'Ayu Pictures, Malaysia.
.
Festival Film International AIFFA sebelumnya sudah banyak memberi penghargaan pada tokoh tokoh perfilman dunia seperti Jacky Chan, Donnie Yen, Michelle Yeoh, dan Steven Seagal.  Tahun ini rangkaian festival dimulai pada 2 - 4 Agustus 2023 tahun ini juga memberikan penghargaan khusus Asean Inspiration Award pada aktor korea Rain. (*/Fs)

Baca Juga

film-perjalanan-pertama-wagub-sumbar-sangat-edukatif-cocok-untuk-keluarga
Film Perjalanan Pertama, Wagub Sumbar: Sangat Edukatif, Cocok untuk Keluarga
Film Perjalanan Pertama Tayang di Bioskop 14 Juli 2022
Film Perjalanan Pertama Berlatar Minang Mulai Tayang di Bioskop 14 Juli 2022
Langgam.id Film Perjalanan Pertama
Tayang di JAFF 2021, Film Perjalanan Pertama Bikin Penonton Baper dan Terharu
Film perjalanan pertama
Film Perjalanan Pertama Karya Arief Malinmudo Segera Tayang di Bioskop
Keberlanjutan Pembangunan, Sutan Riska Nyatakan Dukung Annisa-Leli di Pilkada Dharmasraya
Keberlanjutan Pembangunan, Sutan Riska Nyatakan Dukung Annisa-Leli di Pilkada Dharmasraya
Polisi Temukan Sejumlah Peluru Terkait Penembakan AKP Ulil di Solok Selatan
Polisi Temukan Sejumlah Peluru Terkait Penembakan AKP Ulil di Solok Selatan