Permindo Night Market Diresmikan, Sekali Sepekan Berburu Kuliner

Permindo Night Market Diresmikan, Sekali Sepekan Berburu Kuliner

Wakil Wali Kota Padang, Hendri Septa meresmikan Permindo Night Market (Humas Kota Padang)

Langgam.id - Permindo Night Market resmi dibuka, Sabtu (9/11/2019) malam. Pecinta kuliner yang ingin berburu aneka makanan, silahkan merapat ke Jalan Permindo, Pasar Raya Padang. Pasar kuliner ini akan hadir sekali dalam sepekan.

Kehadiran Permindo Night Market disambut antusias warga Padang. Tak hanya kuliner, ikon baru Kota Padang ini juga layak dijadikan sebagai objek berswafoto.

Wakil Wali Kota Padang Hendri Septa Wakil Wali Kota Padang, Hendri Septa, mengatakan butuh waktu dua bulan untuk mengadakan Permindo Night Market tersebut. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan perekomian masyarakat.

"Hampir dua bulan kita persiapakan dan alhamdulillah masyarakat kota Padang antusias menghadirinya," katanya.

Permindo Night Market ini bisa jadi pilihan untuk masyarakat Kota Padang untuk berbelanja. "Bapak, Ibu, sambil berjalan bisa menikmati malam dan menjajal kuliner," katanya.

Permindo Night Market ini hadir setiap malam minggu dengan konsep yang berbeda. "Kalau bisa dilakukan setiap malam, pedagang wajib menjaga kebersihan agar pengunjung betah berlama-lama," tuturnya. (/rls/ICA)

Tag:

Baca Juga

Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Kepergok Diduga Selingkuh, Camat Padang Selatan Dinonaktifkan
Kepergok Diduga Selingkuh, Camat Padang Selatan Dinonaktifkan
Camat Padang Selatan Diduga Selingkuh dengan ASN, Dipergoki Istri Berduaan di Rumah
Camat Padang Selatan Diduga Selingkuh dengan ASN, Dipergoki Istri Berduaan di Rumah
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun