Langgam.id - Luas lahan sawah di Sumatra Barat (Sumbar) pada 2022 lalu mencapai 199.988,07 hektare (Ha). Jumlah ini meningkat dibandingkan pada 2021 lalu dengan luas 199.451,16 Ha.
Namun luas lahan sawah di Sumbar pada 2021 dan 2022 tersebut, mengalami penurunan dibandingkan 2020 lalu. Dikutip dari data Badan Pusat Statistik (BPS) yaitu Provinsi Sumatra Barat Dalam Angka 2023, luas lahan sawah 2020 ialah 218.441 Ha.
Pada 2022 lalu, dari 199.988,07 Ha luas lahan sawah di Sumbar, yang diolah hanya 198.725,29 Ha. Sedangkan yang tidak diolah ada 1.262,78 Ha.
Kabupaten/kota yang memiliki lahan sawah terluas di Sumbar pada 2022 lalu yaitu Agam. Sedangkan daerah yang memiliki lahan sawah yang kecil yaitu Bukittinggi.
Berikut urutan kabupaten/kota di Sumbar yang memiliki lahan sawah dari yang terluas hingga yang paling kecil.
- Agam : 26.330,13 Ha
- Tanah Datar : 24.315,27 Ha
- Pesisir Selatan : 23.885,09 Ha
- Kabupaten Solok : 20.561,49 Ha
- Limapuluh Kota : 19.122,27 Ha
- Padang Pariaman : 18.289 Ha
- Pasaman : 17.743,04 Ha
- Sijunjung : 10.790 Ha
- Solok Selatan : 9.080 Ha
- Pasaman Barat : 8.873 Ha
- Dharmasraya : 6.023 Ha
- Padang : 5.216,11 Ha
- Payakumbuh : 2.803,08 Ha
- Pariaman : 1.785 Ha
- Kepulauan Mentawai : 1.784 Ha
- Sawahlunto : 1.571 Ha
- Kota Solok : 875,92 Ha
- Padang Panjang : 552 Ha
- Bukittinggi : 388,67 Ha (yki)