PSP Padang Tundukkan Persikopa 1-0 di Semifinal Piala Soeratin U-17

PSP Padang Tundukkan Persikopa 1-0 di Semifinal Piala Soeratin U-17

Tim PSP Padang. (Foto: Dok. PSP Padang)

Langgam.id - Persatuan Sepakbola Padang (PSP) menundukkan Persatuan Sepakbol Kota Pariaman (Persikopa) 1-0 dalam laga semifinal Piala Soeratin U-17 Wilayah Sumatera Barat, Minggu (20/11/2022).

Gol tunggal untuk PSP dalam laga itu dicetak oleh Syukrozan Nafis pada menit ke-41. Pertandingan berlangsung ketat, kedua kesebalasan bergantian saling serang, namun hanya gol Syukrozan yang bersarang, sehingga PSP melaju ke final Piala Soeratin U-17.

Di babak final nanti, PSP akan berhadapan dengan pemenang antara PS Pessel melawan Gasliko Limapuluh Kota yang akan bertanding di semifinal pada Senin (20/11/2022) sore ini.

Sekretaris PSP Padang Harris Hidayat mengatakan, para pemain PSP Padang siap bertanding di final. "Siapapun lawan kita siap," kata Harris.

Menurutnya, dari calon lawan di final nanti, PSP sebelumnya pernah bertemu Pes Pessel dan belum pernah bertemu Gasliko.

"Saat bertemu Pes Pessel kita kalah, namun yang turun banyak cadangan. Untuk final nanti, PSP dengan kekuatan penuh. Pemain tak ada yang terkena akumulasi kartu kuning," ujar Harris.

Menurutnya, di semifinal, PSP Padang mendapat lawan tangguh, Persikopa yang bermain bagus. Sementara, untuk final, menurutnya, PSP Padang U-17 bermain tanpa beban.

Baca Juga: Persikopa Tundukkan Semen Padang FC 2-1, Wako Pariaman Optimistis

Sementara itu, Wali Kota Pariaman Genius Umar yang juga ketua umum Persikopa menyemangati anak asuhnya setelah kalah dari PSP Padang. "Ini merupakan pencapaian yang cukup baik dan kerja yang bagus bagi tim, karena dapat melangkah sampai ke babak semifinal," ujarnya, sebagaimana dirilis situs resmi Pemko Pariaman.

Sebelumnya, menjalani lima pertandingan baik di babak penyisihan maupun perempat final, Persikopa Pariaman tampil meyakinkan tanpa terkalahkan. Persikopa bahkan sempat mengalahkan Semen Padang FC U-17 di babak peyisihan grup.

Namun, langkah tersebut terhenti dalam laga semifinal yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Stadion Mini Persikatim, Desa Sikapak Timur, Kecamatan Pariaman utara.

"Kalian masih muda, masih banyak kesempatan lain untuk dapat menjadi juara. Semoga tetap semangat dan tidak mudah putus asa, karena inilah sepakbola, kalah dan menang adalah hal yang biasa, yang penting, tetap kompak dan menampilkan permainan yang terbaik," ujar Genius. (*/SS)

Ikuti berita Sumatra Barat hari ini, terbaru dan terkini dari Langgam.id.  Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Langgam.id - Jajaran DPRD Kota Pariaman mendukung Persatuan Sepakbola Kota Pariaman (Persikopa) menjadi juara di Piala Soeratin.
Pariaman Tuan Rumah Piala Soeratin U-17 Sumatera Barat 2024
Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kelas I B Pariaman, Dedi Kuswara melantik Yogi Firman sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman masa jabatan.
Yogi Firman Resmi Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman
Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia mengingatkan kepada pimpinan OPD dan seluruh ASN untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024.
Pj Wako Pariaman Tegaskan ASN Harus Netral dalam Pilkada 2024
Atlet sepatu roda Sumbar asal Kota Pariaman meraih dua medali pada ajang PON XXI Aceh-Sumut 2024. Medali yang diraih yaitu 1 perak
Atlet Sepatu Roda Sumbar Asal Pariaman Sabet 2 Medali PON Aceh-Sumut 2024
Sebanyak 20 formasi PPPK Kota Padang Panjang tidak terisi. Sementara itu ada 48 formasi PPPK yang dibuka oleh Pemko Padang Panjang.
1.491 Kuota Formasi PPPK Kota Pariaman 2024 Disetujui Pusat
Partai Gerindra Usung Mantan Sekda Yota Balad dan Mulyadi Maju pada Pilkada Pariaman
Partai Gerindra Usung Mantan Sekda Yota Balad dan Mulyadi Maju pada Pilkada Pariaman