Sejumlah Titik Jalan di Pasaman Barat Longsor, Akses Terputus

Sejumlah Titik Jalan di Pasaman Barat Longsor, Akses Terputus

Ilustrasi - longsor (Foto: Hendra)

Langgam.id - Sejumlah titik jalan di Pasaman Barat dilanda longsor. Longsor tepatnya terjadi antara ibu kota kabupaten Simpang Empat menuju menuju Talu, Kecamatan Talamau pada Selasa (21/6/2022) malam.

Berdasar informasi dari warga yang tak jauh dari lokasi, longsor terjadi di Polongan Enam dan Pasanggian.

Akibat longsoran tersebut, satu unit mobil berwarna putih terlihat terjabak, namun belum diketahui bagaimana kondisi sopir atau penumpang mobil tersebut.

Baca Juga: Warga dan Kelompok Tani di Pasaman Barat Bentrok, 10 Orang Luka-luka

Berdasarkan informasi Radit, salah seorang warga sekitar, longsoran terjadi sehabis magrib. Longsoran menutup bahu jalan, dan informasinya ada Kendaraan yang terjebak. Belum diketahui isi dan kondisi pengendara paca kejadian itu. "Tadi ada informasi mobil terjebak, namun belum ada data pasti," ujarnya.

Longsoran di daerah itu, juga menutup akses jalan dari Simpang Empat menuju Talu. Bahkan, ada ambulance yang hendak ke Talu, terpaksa tertahan sementara waktu. Hingga saat ini, kondisi cuaca masih hujan, dan masyarakat masih khawatir berjalan menuju ke lokasi perbukitan. (And/SS)

---

Dapatkan update berita Pasaman Barat Sumatra Barat terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Komisi III DPR RI akan mendatangi Polda Sumatera Barat (Sumbar) dan Polres Solok Selatan untuk meninjau langsung kasus penembakan yang
Komisi III DPR RI Akan ke Sumbar, Tinjau Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
Kapolda Sumatra Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono menegaskan akan mengambil langkah tegas dalam menangani kasus penembakan yang menewaskan
Kasus Penembakan di Polres Solsel, Kapolda Upayakan Pemberhentian Tidak Hormat Kepada Pelaku
Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono, mengonfirmasi kasus penembakan yang melibatkan dua perwira polisi di Solok Selatan.
Kapolda Sumbar: Kasus Penembakan di Solok Selatan, Tersangka Sudah Diamankan
Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya
Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya
7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang