Berangkatkan 165 JCH, Bupati Pasbar: Mohon Doakan Masyarakat dan Pemimpin

Berita Pasaman Barat - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: 65 CJH dari Pasaman Barat akan diberangkatkan ke taah suci 6 Juni 2022.

Pelepassan JCH oleh Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi. (Foto: Dok. Diskominfo Pasbar)

Berita Pasaman Barat - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: 65 JCH dari Pasaman Barat akan diberangkatkan ke taah suci 6 Juni 2022.

Langgam.id - Sebanyak 165 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) akan diberangkatkan ke taah suci 6 Juni 2022. Jumlah JCH itu merupakan jumlah terbanyak di Sumatra Barat (Sumbar) setelah Kota Padang.

Kepada seratusan JCH yang akan berangkat ke tanah suci, Hamsuardi berpesan agar mendoakan masyarakat dan pemimpin.

"Kami masyarakat Pasbar juga mohon agar jemaah mendoakan kami, mendoakan pemimpin agar Nagari Tuah Basamo ini dilindungi Allah SWT," ujar Hamsuardi saat melepas keberangkatan JCH di Aula Kantor Bupati Pasbar, Selasa (31/5/2022).

Kemudian, Hamsuardi juga berharap, semoga seratusan JCH dari Pasbar dapat memperoleh haji yang mabrur.

Lalu, Hamsuardi juga meminta, agar jemaah menjaga kesehatan, apalagi keberangkatan kali ini penuh dengan perjuangan di tengah Pandemi Covid-19 yang melanda dunia.

"Banyak syarat dan rintangan yang kita lalui agar bapak ibu semua bisa berangkat ke tanah suci. Setelah ini, juga ada rangkaian kegiatan cek kesehatan oleh tim medis. Untuk itu, mohon jaga kesehatan, karena ibadah haji butuh kesehatan yang prima," ucapnya.

Hamsuardi menambahkan, keberangkatan kali ini juga dibatasi usia maksimal, usia 65 tahun ke atas tidak diizinkan untuk berangkat.

Baca juga: Kemenag Sumbar Terima Surat Pengunduran Wali Kota Padang Jadi Petugas Haji

"Perjuangan panjang itu harus disyukuri dengan melaksanakan ibadah haji bersungguh-sungguh," katanya.

Dapatkan update berita Pasaman Barat – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Puluhan petani dari Nagari Kapa, Kabupaten Pasaman Barat, menggelar aksi damai di depan Mapolda Sumatra Barat pada Rabu (23/10/2024).
Puluhan Petani Gelar Aksi Damai, Desak Polisi Ditarik dari Lahan di Nagari Kapa
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Tujuh WNA ditangkap di Pasaman Barat setelah diduga terlibat dalam penyebaran ajaran sesat. Penangkapan ini bermula dari sebuah video viral
Tujuh WNA Ditangkap di Pasaman Barat, Diduga Sebarkan Ajaran Sesat