Langgam.id - Sejumlah pejabat Pemko Padang hingga Kepala Sekolah (Kepsek) SD dan SMP dimutasi. Hal ini dilakukan untuk penyegaran di tubuh birokrasi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Padang.
Sedikitnya, 6 pejabat eselon III, 12 eselon IV, 4 kepsek SMP dan 8 orang kepsek SD dilantik Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah di Palanta Rumah Dinas Wali Kota Padang, Kamis (3/10/2019).
Dalam arahannya, Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah mengatakan, setiap pemindaham tugas dan area kerja harus memberikan efek kepada pemerintah dan pekerjaan dalam rangka menciptakan Pemerintah Kota Padang lebih baik melalui reformasi birokrasi.
“Dimana pun bapak ibuk bertugas, tanamkanlah sikap integritas, berfikir strategis, mampu berkolaborasi, berinovasi dan bekerja dengan tuntas, sehingga keberadaan jabatan dan tanggungjawab yang diberikan itu benar-benar membawa perubahan,” katanya.
Selaku pimpinan, lanjut Mahyeldi, harus mempunyai kemampuan dan menjadi panutan bawahan dalam bekerja. Pemimpin harus menjadi penyemangat kerja bagi anggotanya.
“Suatu organisasi akan terus maju dan berkembang ketika selalu bekerjasama dengan kompak. Loyalitas kepada pimpinan, patuh terhadap instruksi serta mampu mengenali sifat dan karakter pemimpin dengan baik. Mari sama-sama membangun Kota Padang dengan menunjukan komitmen secara proaktif demi terwujudnya tata kelolah Pemerintah yang lebih baik kedepan,” tutupnya. (*/rls/ICA)