Kondisi Terkini di DPRD Sumbar Jelang Aksi Demonstrasi Mahasiswa

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Menjelang aksi demonstrasi mahasiswa, gedung DPRD Sumbar dipasang kawat berduri.

Suasana di depan kantor DPRD Sumbar. (Foto: Nandito/Langgam.id)

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Menjelang aksi demonstrasi mahasiswa, gedung DPRD Sumbar dipasang kawat berduri.

Langgam.id - Menjelang aksi demonstrasi mahasiswa yang akan berlangsung siang ini, pasukan pengamanan telah memasang kawat berduri yang mengelilingi gedung DPRD Sumbar, Senin (11/4/2022).

Keterangan salah seorang Satuan Pengamanan (Satpam) yang bertugas di DPRD Sumbar, polisi telah memasang kawat berduri itu sejak tadi malam.

Terkait pengamanan gedung DPRD, sejumlah pihak yang ditanyai langgam.id enggan memberikan keterangan. "Sudah ada dipasang kawat sejak tadi malam. Antisipasi pas demo," ujar salah seorang personel Satpam.

Pantauan langgam.id di lapangan, terlihat kawat berduri dijejer mengelilingi pagar gedung DPRD Sumbar. Selain itu, juga terlihat sejumlah personel Brimob berjaga-jaga di dalam pekarangan gedung DPRD.

Selain personel Brimob, juga terlihat dua truk water canon dan tiga unit mobil Barracuda.

Baca juga: BEM SB Juga Bakal Demo 11 April 2022, Pusat Aksi di Kantor DPRD Sumbar

Diberitakan sebelumnya, ratusan mahasiswa akan melakukan demonstrasi di DPRD Sumbar. Mahasiswa akan membawa sejumlah tuntutan seperti penolakan wacana penundaan pemilu dan kenaikan harga sembako.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Ketua DPRD Sumbar Supardi mengajak masyarakat untuk menghindari berbagai jenis sogokan dalam pemilihan calon kepala daerah. Menurutnya Kota
Ketua DPRD Sumbar Ajak Warga Payakumbuh Bijak dalam Menentukan Sikap dalam Pilkada
Bersama dengan perhatian Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia dalam menjalankan tugas-tugas dalam menilai dan melakukan pemeriksaan kegiatan kedewanan
Tingkatkan Sinergi Kabupaten/Kota, Forum Bagian Persidangan DPRD se-Sumbar Bakal Dibentuk
Meramaikan masjid dengan berbagai aktivitas kemasyarakatan, merupakan upaya untuk membentengi generasi muda dari maraknya pekat
Ketua DPRD Sumbar: Ramaikan Masjid Agar Bisa Bentengi Generasi Muda dari Pekat
Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Selama tahun 2023 hingga awal tahun 2024, kegiatan pengelolaan media sosial telah memberikan nuansa baru cara penyampaian informasi.
Kabag Persidangan Ingatkan Tim Kreatif DPRD Sumbar Terus Kembangkan Pemanfaatan IT dalam Pelayanan Publik