BMKG Deteksi 32 Titik Panas Tersebar di Sumbar Saat Ini

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: BMKG mencatat, hingga saat ini ada 32 titik panas atau hotspot tersebar di Sumbar.

Ilustrasi Api. (Foto: Icon0/pexels.com)

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: BMKG mencatat, hingga saat ini ada 32 titik panas atau hotspot tersebar di Sumbar.

Langgam.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geografi (BMKG) mendeteksi 32 titik panas (hotspot) di sejumlah wilayah Sumatra Barat (Sumbar), Senin (4/4/2022).

Kepala BMKG Stasiun Meteorologi BIM,  Sakimin mengatakan, 31 titik panas terpantau di Sijunjung, Dharmasraya, dan Pesisir Selatan dengan tingkat kepercayaan sedang.

"Sementara satu titik panas lagi dengan tingkat kepercayaan tinggi berada di Pasaman Barat," ujar Sakimin, Senin (4/3/2022).

Dijelaskan Sakimin, titik panas tersebut terdeteksi dari pantauan satelit Terra, Aqua, Suomi NPP, dan NOAA20 pada hari ini persisnya pada pukul 00.00-10.00 WIB.

Adanya titik panas yang berpotensi penyebab kebakaran itu, Sakimin mengimbau agar masyarakat waspada dengan potensi kebakaran lahan atau hutan. Ditambah lagi dengan minimnya hujan di wilayah Sumbar saat ini.

Apalagi, lanjut Sakimin, potensi hujan ringan dalam tiga hari ke depan hanya terjadi Kabupaten Solok, Solok Selatan, dan Dharmasraya, Rabu (6/4/2022).

Baca juga: Cuaca Panas, BMKG Ingatkan Potensi Kebakaran Lahan di Sejumlah Daerah di Sumbar

"Kemudian, pada 7 April, hujan ringan juga diprakirakan terjadi di Pasaman, Pasaman Barat, Agam, Padang Pariaman, Padang, Pariaman, Pesisir Selatan, dan Dharmasraya," katanya.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar, tersangka dalam kasus penembakan Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, akan menjalani
Ombudsman Desak Polisi Ungkap Motif Penembakan Kasat Reskrim Solok Selatan
Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penembakan yang menewaskan Kasat
Pelaku Polisi Tembak Polisi Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana, Terancam Hukuman Mati
Komisi III DPR RI akan mendatangi Polda Sumatera Barat (Sumbar) dan Polres Solok Selatan untuk meninjau langsung kasus penembakan yang
Komisi III DPR RI Akan ke Sumbar, Tinjau Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
Kapolda Sumatra Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono menegaskan akan mengambil langkah tegas dalam menangani kasus penembakan yang menewaskan
Kasus Penembakan di Polres Solsel, Kapolda Upayakan Pemberhentian Tidak Hormat Kepada Pelaku
Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono, mengonfirmasi kasus penembakan yang melibatkan dua perwira polisi di Solok Selatan.
Kapolda Sumbar: Kasus Penembakan di Solok Selatan, Tersangka Sudah Diamankan
Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya
Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya