Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: LKAAM Sumbar menyerahkan bantuan randang untuk para korban gempa di Pasaman Barat.
Langgam.id - Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sumatra Barat (Sumbar) menyerahkan bantuan randang untuk para korban gempa di Kabupaten Pasaman Barat, Sabtu (26/2/2022) malam.
Bantuan makanan khas Ranah Minang diserahkan Ketua LKAAM Sumbar Fauzi Bahar ke pusat posko bantuan yang diterima langsung Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi.
"Ini kami membawa kurang lebih 100 kilogram randang siap saji. Target 500 kilogram, ini terus mengalir bantuan dari para perantau dan dari kami," kata Fauzi Bahar usai penyerahan bantuan.
Fauzi Bahar mengaku sengaja memilih bantuan randang karena tahan lama. Selain itu, pengungsi juga tidak perlu memasak karena telah siap saji.
"Karena banyak pengungsi, randang siap saji, tidak perlu memasak dan tahan lama," jelasnya.
Selain randang, Fauzi Bahar juga menegaskan, pihaknya akan membantu dalam perbaikan musala atau masjid yang rusak akibat gempa.
"Jadi saya selaku Ketua LKAAM akan membantu yang rusak musala atau masjid. Ini dulu ketika gempa Padang, sangat merasakan bagaimana dibantu," tuturnya.
Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi mengucapkan terima kasih dengan bantuan yang diberikan. Bantuan ini tentunya sangat bermanfaat bagi pengungsi.
Baca juga: Unand Kirim Tenaga Medis, Dokter, hingga Ahli Konstruksi Bangunan ke Pasaman Barat
"Semoga bantuan ini sangat bermanfaat. Dan kami juga mengucapkan terima akan dibantu perbaikan satu masjid," singkatnya.
—