Andre Rosiade Dorong CSR BUMN untuk Pemulihan Ekonomi di Masa Pandemi

Andre Rosiade Dorong CSR BUMN untuk Pemulihan Ekonomi di Masa Pandemi

Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade saat menjasi pembicara secara virtual dalam seminar Peran Penting CSR BUMN di Whiz Prime Hotel, Padang, Sabtu (18/12/2021). (Foto: Dokumen Pribadi)

Langgam.id-Pemanfaatan tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR) BUMN bisa dioptimalkan untuk mendorong pemulihan ekonomi di masa pandemi Covid-19. CSR BUMN dapat diberikan untuk penguatan UMKM.

Hal tersebut disampaikan oleh Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade saat video conference seminar Peran Penting CSR BUMN di Whiz Prime Hotel, Padang, Sabtu (18/12/2021). Dia mendorong itu dilakukan dengan berbagai program CSR yang berorientasi pada penguatan UMKM.

"Serta mendorong pembangunan sarana-prasarana untuk kepentingan masyarakat yang bisa menyerap banyak tenaga kerja," katanya lewat keterangan tertulis, Minggu (19/12/2021).

Saat menjadi keynote speech dia menyampaikan dan mendiskusikan terkait dengan ‘Peran penting CSR BUMN untuk masyarakat’, khususnya dari perspektif umat Islam, selaku kaum mayoritas di Negara Indonesia ini.

Dikatakannya, saat ini Kementerian BUMN menjalin kolaborasi dengan semua pihak. Kolaborasi diyakini dapat mengakselerasi tumbuhnya perekonomian. Salah satu bentuk kolaborasi BUMN adalah menggiatkan program tanggung jawab sosial atau yang dikenal sebagai CSR.

"Bicara tentang tanggungjawab sosial, BUMN memiliki kewajiban untuk menyisihkan sebagian laba usahanya dalam rangka mendukung pengembangan dan pemberdayaan berbasis lingkungan," katanya.

Apa yang disampaikan itu menurutnya sesuai dengan UU tentang BUMN (UU No 19/2003).

Saat ini dengan potensi penyaluran hingga 3,81 Triliun, harusnya CSR BUMN dapat lebih dioptimalkan. Untuk itu, sebagai anggota Komisi VI DPR RI yang bermitra dengan Kementerian BUMN, Ketua DPD Gerindra Sumbar ini memastikan bahwa manfaat CSR BUMN dapat dirasakan, khususnya bagi masyarakat Sumbar.

Sejumlah program bisa dilakukan seperti pembangunan rumah ibadah, irigasi, ruang kelas baru, bantuan untuk korban bencana, perbaikan jalan dan sebagainya dapat diadakan.

“Ke depan, saya mendorong agar kolaborasi antara BUMN dalam pemberdayaan terus dibangun dan diperkuat,” ujarnya.

Selain Andre, dosen Universitas Andalas (Unand), Ilham Aldelano Azre yang juga menjadi narasumber menyebut, CSR itu dilakukan langsung oleh perusahaan dengan menyelenggarakan sendiri kegiatan sosial atau menyerahkan sumbangan ke masyarakat tanpa perantara.

"CSR sendiri dilaksanakan oleh yayasan atau organisasi sosial milik perusahaan. Beberapa perusahaan bergabung dalam sebuah konsorium untuk secara bersama-sama menjalankan CSR ini," ujarnya.

Kemudian, CSR BUMN juga fokus pada lima aspek yaitu pendidikan, lingkungan hidup, UMKM dan ekonomi, infrastruktur dan fasilitas publik serta kesehatan.

"Dampak keberhasilan CSR BUMN adalah masyarakat mampu mengurangi ketergantungan terhadap pihak lain dan bisa menjalankan program pembangunan secara mandiri," ujarnya. (*/Rahmadi)

Baca Juga

Pemilu 2024 sudah memasuki tahap pleno di tingkat Provinsi Sumatra Barat. Sebelumnya, berdasarkan rekapitulasi suara di tingkat kabupaten
Pilgub Sumbar 2024: Andre Rosiade dan Mulyadi Diprediksi Tak Ikut Berlaga
Suasana Laga Timnas U23 Seperti di GBK, Andre Rosiade Apresiasi KBRI Doha Qatar
Suasana Laga Timnas U23 Seperti di GBK, Andre Rosiade Apresiasi KBRI Doha Qatar
Angota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Andre Rosiade meyakini rencana presiden terpilih Prabowo Subianto untuk menyatukan partai politik
Andre Rosiade: Sejak Awal Prabowo Ingin Menyatukan Parpol Jika Menang Pilpres 2024 
Anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra,Andre Rosiade mengucapkan selamat kepada Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran
Andre Rosiade: Prabowo Subianto Menyatakan Siap Membangun Sumbar
Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar, Andre Rosiade memastikan Gerindra akan memprioritaskan kadernya maju dalam Pilkada serentak November 2024.
Andre Rosiade Pastikan Gerindra Usung Kader Sendiri di Pilkada 2024
Ketua DPD Partai Gerindra Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade bersyukur dengan hasil survei yang dirilis Polstra Research & Consulting, Rabu
Ketua DPD Gerindra Sumbar: Pelantikan Prabowo-Gibran 20 Oktober 2024