Rp1,6 Miliar Dana Zakat di Agam Disalurkan

Rp1,6 Miliar Dana Zakat di Agam Disalurkan

Baznas Agam salurkan zakat pada 34 sekolah. (Foto: amcnews)

Langgam.id - Sebesar Rp1,6 miliar dana zakat yang terkumpul di Badan Amil Zakat (Baznas) Agam disalurkan pada 34 sekolah di kabupaten setempat, Kamis (9/12/2021).

Ketua Baznas Agam Eldi Zein mengatakan, dana zakat akan disalurkan melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) sekolah. Sasaran peerima, katanya, para siswa serta guru honor.

"Totalnya Rp1.617.400.000. Bantuan tersebut nantinya akan disalurkan untuk 34 sekolah," kata Eldi Zein.

Sekolah yang akan menerima penyaluran bantuan zakat terdiri dari tingkatan SD dan SMP. Segala teknis penyaluran, hingga besaran jumlah yang diterima mustahik (penerima zakat) diserahkan pada UPZ sekolah.

Meski diserahkan pada UPZ, Eldi Zein, menekankan kriteria penerima tidak terlepas dari asnaf delapan. Calon penerima nantinya akan diseleksi langsung oleh kepala sekolah masing-masing.

Bantuan itu merupakan komitmen Baznas Agam dengan UPZ dalam membantu siswa kurang mampu. Diharapkan zakat yang diterima bermanfaat, dan membawa keberkahan bagi penerima dan pemberi.

"Ini kedua kalinya Baznas Agam menyalurkan zakat di tahun yang sama," tuturnya. (*/Lisa Septri Melina)

Tag:

Baca Juga

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Sumbar mencatat sebanyak 12 daerah di Sumatra Barat terpapar PMK
103 Kasus PMK Ditemukan pada 12 Daerah di Sumbar dari November 2024-12 Januari 2025
Sebagian wilayah di Sumatra Barat (Sumbar) berpotensi diguyur hujan deng an intensitas sedang hingga lebat pada dua hari ke depan, Kamis
Besok dan Lusa Sebagian Wilayah di Sumbar Berpotensi Diguyur Hujan Lebat
Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat mengikuti kegiatan Agribusiness Webinar yang dilaksanakan oleh Agribusiness Fakulti
Kolaborasi dengan UiTM Malaysia, UM Sumatera Barat Laksanakan Lecturer Exchange Program
Bedah Rumah Warga dari Sepablock, PT Semen Padang Komit Kurangi Rumah Tangga Miskin di Padang
Bedah Rumah Warga dari Sepablock, PT Semen Padang Komit Kurangi Rumah Tangga Miskin di Padang
Sumbar Perlu Politik, Peta, dan Hukum Ekonomi, Khairul Jasmi: Tanpa Itu, Hanya Omong Kosong
Sumbar Perlu Politik, Peta, dan Hukum Ekonomi, Khairul Jasmi: Tanpa Itu, Hanya Omong Kosong
Bupati Sutan Riska Luncurkan Program Ketahanan Pangan Nagari Ampang Kuranji
Bupati Sutan Riska Luncurkan Program Ketahanan Pangan Nagari Ampang Kuranji