Mendagri Minta Pemda Mempermudah Perizinan Usaha Pertashop

Mendagri Tito Karnavian

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian [dok.Kemendagri]

Langgam.id - Mentri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian memintak kepala daerah mendukung program untuk meningkatkan kuantitas Pertashop yang ada di daerah dengan mempermudah perizinan usaha.

Pertashop merupakan gerai penjualan Pertamina berskala tertentu yang disiapkan untuk melayani kebutuhan konsumen BBM non subsidi, LPG non subsidi dan produk ritel Pertamina lainnya. Pertashop didirikan khusus di wilayah pedesaan yang jauh dari jangkauan SPBU Pertamina umum.

"Saya meminta kepada pejabat kepala daerah dapat mendukung program untuk meningkatkan kuantitas pertashop dengan mempermudah perizinan usaha khususnya pertashop yang ada di daerah," kata Mendagri Tito dalam keterangan tertulis, Rabu (27/10/2021).

Baca juga: Lampu Lalu Lintas di Lubeg Padang Menyala, Laju Kendaraan Kembali Lancar

Lanjut dia, suksesnya program pembangunan pertashop di setiap daerah nantinya mampu menggerakkan ekonomi masyarakat.

"Apabila program ini sukses, secara otomatis dapat meningakat perokonomian masyarakat daerah," ujarnya.

Senada dengan Tito Karnavian, Wakil Bupati (Wabup) Padang Pariaman, Rahmang memberikan dukungan penambahahan pertashop yang nantinya tersebar di berbagai desa. Hal itu bertujuan untuk memenuhi ketersediaan BBM bagi masyarakat.

"Saat ini wilayah Kabupaten Padang Pariaman telah memiliki 30 pertashop yang telah tersebar di berbagai desa. Nantinya akan diupayakan penambahan lagi," terangnya.

Lanjut dia, memperbanyak pertashop tidak hanya mempermudah masyarakat untuk mendapatkan ketersediaan BBM ataupun produk ritel yang menjadi kebutuhan masyarakat, akan tetapi sebagai penggerakan ekonomi.

"Dengan adanya pertashop diberbagai desa akan memberikan dampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat tersebut," tutur dia. (Mg Lisa)

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Kecelakaan beruntun melibatkan lima kendaraan terjadi di Jalan Padang-Bukittinggi, di depan Statika Kayu Kapua, Batang Anai, Padang Pariaman
Hilang Kendali, Truk Pasir Sebabkan Tabrakan Beruntun di Padang Pariaman
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah