3 Kafilah Sumbar Turun di Hari Ketiga STQH Nasional XXVI

Langgam.id-STQH Nasional

Salah satu lokasi lomba STQH Nasional XXVI di Sofifi, Maluku Utara. [foto: Kemenag Sumbar]

Langgam.id - Tiga kafilah Sumbar tampil pada hari ketiga Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) Nasional XXVI di Sofifi, Maluku Utara, Selasa (19/10/2021).

Wakil Pimpinan Kafilah Sumbar Yufrizal mengatakan tiga kafilah Sumbar yang diturunkan tersebut yaitu Rusydi Haris Dwi Putra. Kafilah ini mengikuti lomba Tafsir Bahasa Arab di Aula Dikbud.

Kemudian, juga ada As'ad Bil Fajri yang berlomba di cabang 100 hadits tanpa sanad di Aula PUPR. Serta, Kaisya Fitri mengikuti cabang tilawah anak di Masjid Raya Sofifi.

Yufrizal menjelaskan, babak penyisihan akan berakhir besok. Kemudian, perolehan nilai (ranking) seluruh kafilah yang sudah berjuang di arena lomba akan segera terlihat.

"Ranking 3 besar di masing-masing cabang lomba dan golongan berhak mengikuti lomba selanjutnya atau masuk final," ujar Yufrizal seperti dilansir di situs resmi Kemenag Sumbar, Selasa (19/10/2021).

Baca juga:  3 Kafilah Sumbar Tersingkir di Babak Penyisihan STQH Nasional 2021

Sementara itu, Ketua Pimpinan Kafilah, Syaifullah optimis Sumbar sukses dan masuk final pada ajang ini.

"Walaupun yang namanya berlomba ada hal diluar kendali mulai dari faktor teknis dan non teknis," bebernya.

Syaifullah mengharapkan hasil terbaik bagi Sumbar. Ia mohon doa dari seluruh masyarakat Sumbar agar kafilah sukses di babak penyisihan dan maju ke babak final.

Sebelumnya, Kepala Bidang Penaiszawa Kanwil Kemenag Sumbar Yufrizal mengatakan, bahwa ada 20 kafilah Sumbar yang berlaga pada empat cabang lomba di STQH Nasional XXVI di Sofifi, Maluku Utara.

Para kafilah ini terangnya, telah menerima bimbingan teknis dari pelatih-pelatih kompeten sebelum diboyong ke Sofifi.

Baca Juga

Tenaga honorer Kementerian Agama Sumatra Barat (Kemenag) yang masuk PDM (Pemutakhiran Data Mandiri) sudah bisa membuat akun di SSCASN.
Pendaftaran Seleksi CPPPK Dimulai, Kemenag Sumbar: Jangan Salah Pilih Formasi
Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
82 Peserta Gagal Ikuti CAT SKD, Kemenag Sumbar Ingatkan Pelamar CPNS Hal Berikut
82 Peserta Gagal Ikuti CAT SKD, Kemenag Sumbar Ingatkan Pelamar CPNS Hal Berikut
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
Sebanyak 16.954 orang CPNS Kementerian Agama (Kemenag) memilih mengikuti ujian Computer Asisted Test (CAT) Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
16.954 Pelamar CPNS Kemenag Pilih Ikuti CAT SKD di Titik Lokasi Sumbar
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman