Kecelakaan Truk di Sitinjau Lauik Padang, 2 Orang Dirawat

Kecelakaan Truk di Sitinjau Lauik Padang, 2 Orang Dirawat

Kecelakaan truk di Sitinjau Lauik. [dok. Polsek Lubuk Kilangan]

Langgam.id - Kecelakaan truk terjadi di jalan lintas Padang-Solok, Sitinjau Lauik, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Senin (11/10/2021) sekitar pukul 02.30 WIB. Dua unit truk terlibat dalam kecelakaan ini, satu unit di antaranya terguling.

Menurut Kapolsek Lubuk Kilangan, AKP Lija Nesmon, dua orang korban dilarikan ke rumah sakit. Korban mengalami luka hingga harus mendapatkan perawatan medis.

"Kecelakaan ini melibatkan truk colt diesel BA 8813 HO dengan truk Hino BH 8629 GU," kata Nesmon dalam keterangan tertulisnya, Senin (11/10/2021).

Ia menyebutkan, kecelakaan berawal saat truk Hino datang dari arah Solok menuju Padang. Diduga, truk hilang kendali karena rem yang tidak berfungsi.

"Sampai di lokasi truk Hino menabrak truk colt diesel yang berada di depannya," jelasnya.

Dari video yang beredar di media sosial, tampak truk Hino terbalik. Sebelumnya, truk juga menabrak pembatas jalan hingga rusak. Sedangkan truk colt diesel berada di bibir jalan.

"Korban sopir truk Hino dan sopir truk colt diesel luka ringan. Sudah dirawat di RSUP M Djamil Padang," tuturnya.

Baca Juga

Tundukkan Persija di Cibinong, Semen Padang Merangkak Keluar dari Zona Degradasi
Tundukkan Persija di Cibinong, Semen Padang Merangkak Keluar dari Zona Degradasi
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Kepergok Diduga Selingkuh, Camat Padang Selatan Dinonaktifkan
Kepergok Diduga Selingkuh, Camat Padang Selatan Dinonaktifkan
Camat Padang Selatan Diduga Selingkuh dengan ASN, Dipergoki Istri Berduaan di Rumah
Camat Padang Selatan Diduga Selingkuh dengan ASN, Dipergoki Istri Berduaan di Rumah
Alarm Integritas: Menyontek dan Plagiarisme Masih Membayangi Sekolah dan Kampus di Indonesia
Alarm Integritas: Menyontek dan Plagiarisme Masih Membayangi Sekolah dan Kampus di Indonesia
HKBN 2025: BPBD Kota Padang Latih Warga Sekolah Hadapi Bencana Lewat Simulasi
HKBN 2025: BPBD Kota Padang Latih Warga Sekolah Hadapi Bencana Lewat Simulasi